Sukses

Top 3: Angka Kasus COVID-19 di Indonesia Tertinggi Keempat di Asia Terpopuler

Perkembangan kasus COVID-19 di dunia pada 10 November menjadi berita terpopuler di kanal Global edisi Rabu (11/11/2020).

Liputan6.com, Jakarta - Perkembangan angka kasus Virus Corona COVID-19 pada 10 November mencatat bahwa ada 51.232.442 kasus positif di dunia.

Secara khusus, Indonesia yang telah melaporkan 440.569 kasus berada di posisi ke-21 di dunia dan keempat di Asia. Berita ini pun menjadi yang terpopuler di kanal Global Liputan6.com edisi Rabu (11/11/2020).

Berita terpopuler lainnya adalah kubu Trump yang menegaskan bahwa gugatan atas kekalahannya dalam pemilu AS 2020. 

Hal tersebut disampaikan oleh sekretaris pers Gedung Putih Kayleigh McEnany yang juga menuduh adanya banyak tuduhan korupsi pemilu, meskipun tidak ada bukti kecurangan sistemik yang mungkin mempengaruhi hasil yang muncul.

Masih seputar pemilu AS, berita populer selanjutnya adalah harapan WHO untuk bekerja sama dengan erat usai Joe Biden diumumkan menang. Hal tersebut lantaran sebelumnya, Donald Trump kerap berselisih paham dengan WHO.

Baca ketiga berita paling populer di kanal Global Liputan6.com edisi Rabu (11/11/2020):

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

1. Update 10 November: Kasus COVID-19 Dunia 51,2 Juta, Indonesia Tertinggi Keempat di Asia

Angka kasus Virus Corona COVID-19 di dunia telah mencapai 51.232.442. 

Menurut laporan Worldometers, Selasa (10/11/2020), angka kematian globalnya saat ini adalah 1.268.905 dengan angka kesembuhan 36.045.415.

Berita selengkapnya di sini...

3 dari 4 halaman

2. Kubu Trump Tegaskan Gugatan Atas Kemenangan Joe Biden di Pilpres AS Baru Saja Dimulai

Juru bicara Presiden AS Donald Trump telah bersumpah bahwa pertarungan hukum untuk menggugat hasil pemilihan presiden Amerika Serikat yang menyatakan kemanangan Joe Biden, baru saja dimulai.

"Pemilihan ini belum berakhir," kata sekretaris pers Gedung Putih Kayleigh McEnany pada konferensi pers. "Jauh dari itu."

Simak berita lengkapnya di sini...

4 dari 4 halaman

3. Joe Biden Terpilih Jadi Presiden AS, Dirjen WHO Harapkan Kerja Sama Erat

Kepala Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Dr. Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan, pihaknya berharap dapat bekerja sama erat dengan pemerintahan Presiden terpilih AS, Joe Biden menyusul kemenangannya dalam pemilu 2020. 

Tedros pun mendesak masyarakat internasional untuk mendapatkan kembali tujuan bersama dalam menangani pandemi Virus Corona COVID-19. 

Informasi lengkapnya baca di sini...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini