Sukses

Sekutu Najib Razak Lolos dari Jerat Korupsi, Pakatan Harapan Resah

Sekutu Najib Razak lolos dari jerat korupsi.

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Salah seorang pejabat tinggi Organisasi Nasional Melayu Bersatu (UMNO) bebas dari tuntutan korupsi. Ia adalah Musa Aman yang merupakan sekutu Najib Razak.

Musa Aman adalah toko senior partai UMNO yang pernah menjabat sebagai pimpinan wilayah Sabah. Vonas bebas diberikan setelah jaksa mencabut seluruh 46 tuntuta kepada Musa Aman.

Musa awalnya dituduh menerima suap karena memberikan izin konseksi kayu dan pencucian uang. Pengacara Musa, Amer Hamzah Arshad, berkata tuduhan itu sebagai persekusi politik.

Jaksa tidak menyebutkan alasan mencabut dakwaan terhadap kasus pencucian uang dan penyuapan senilai 403 juta ringgit (sekitar Rp 1,3 miliar).

Koalisi dari pihak oposisi, Pakatan Harapan, menyebut keputusan itu "membingungkan dan mengecewakan."

"Dewan kejaksaan agung harus segera memberikan penjelasan lengkap atas keputusan tersebut karena itu akan mencerminkan wajah sebenarnya pemerintah saat ini," kata Pakatan Harapan dalam pernyataan tertulis, seperti dilansir Antara, Kamis (11/6/2020).

PH juga khawatir pengaruh politik dapat mempengaruhi putusan akhir kasus korupsi 1MDB yang dihadapi mantan PM Najib Razak.

UMNO baru saja kembali ke lingkaran kekuasaan berkat berkoalisi dengan Muhyiddin Yassin dari Partai Bersatu. 

Najib Razak, Musa, dan tersangka lainnya menyebut kasus korupsi itu dilatarbelakangi motif politik.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kasus 1MDB

Kegeraman publik atas skandal korupsi 1MDB merupakan salah satu faktor utama UMNO kalah pada pemilu 2019. Kekalahan itu yang pertama klinya dialami UMNO sejak Malaysia merdeka dari kekuasaan Inggris 60 tahun lalu.

UMNO disingkirkan oleh Pakatan Harapan dan Mahathir Mohamad menjadi perdana menteri. Kekuasaan Mahathir berakhir pada Februari lalu akibat cekcok di tubuh Partai Bersatu yang merupakan bagian penting di Pakatan Harapan.

Lengsernya Mahathir membuka jalan Muhyiddin Yassin dari Partai Bersatu untuk membentuk koalisi baru bersama UMNO.

Setelah pergantian kekuasaan, Najib Razak berharap sidang akan berjalan lebih adil. Kejaksaan pada bulan lalu juga mencabut gugatan terhadap anak tiri Najib, Riza Aziz.

Riza merupakan produser film Hollywood. Riza sebelumnya didakwa terlibat kasus pencucian uang terkait skandal 1MDB.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.