Sukses

Top 3: Gempa Sempat Guncang Madinah Hingga 4 WNI Positif Virus Corona Jadi Sorotan

Gempa bumi yang sempat mengguncang Tanah Suci, Madinah hingga 4 WNI yang dikonfirmasi terinfeksi positif Virus Corona menjadi berita paling populer di kanal Global Liputan6.com edisi Rabu, 19 Februari 2020.

Liputan6.com, Jakarta - Gempa bumi yang sempat mengguncang Kota Madinah, Arab Saudi menjadi berita paling populer di kanal Global edisi Rabu, 19 Februari 2020. Getaran gempa yang ringan terjadi pada Selasa pagi. Beruntungnya, tak ada korban dari kejadian ini. 

Artikel menarik selanjutnya datang dari dunia Sains, mengenai astronom Belanda yang mengungkapkan kemungkinan asteroid bertabrakan dengan bumi. Walaupun sebelumnya dianggap tidak berbahaya, asteroid tersebut dikatakan berpotensi menyebabkan bentrokan dengan planet bumi. 

Berita populer yang ketiga mengenai informasi WNI yang positif terinfeksi Virus Corona baru (COVID-19). Virus Corona mematikan yang kini sudah menewaskan lebih dari 2.000 orang dan terdapat lebih dari 75.000 kasus, kemudian turut membuat kekhawatiran terhadap WNI yang telah positif terinfeksi. 

Simak ketiga berita paling populer di kanal Global Liputan6.com edisi Rabu, 19 Februari 2020. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

1. Gempa Sempat Guncang Madinah Arab Saudi

Getaran gempa bumi yang sangat ringan dilaporkan telah terjadi di Madinah, Arab Saudi, pada 17 Februari 2020. Demikian menurut Saudi Geological Survey (SGS) yang dikutip dari Khaleej Times. 

Gempa di Madinah itu dilaporkan bermagnitudo 2,28. Dengan pusat lindu berada pada kedalaman 5,4 km.

Simak selengkapnya di sini...

3 dari 4 halaman

2. Astronom Belanda Temukan 11 Asteroid Berpotensi Tabrak Bumi

Penelitian tiga astronom dari Leiden University Belanda menunjukkan beberapa asteroid yang saat ini dianggap tidak berbahaya, dapat bertabrakan dengan Bumi pada masa depan. Mereka melakukan penelitian dengan bantuan jaringan saraf tiruan.

Hasil penelitian mereka telah diterima untuk dipublikasikan dalam jurnal Astronomy & Astrophysics.

Selengkapnya di sini...

4 dari 4 halaman

3. Total 4 WNI Positif Virus Corona COVID-19, Ini Rinciannya

Wabah Virus Corona Wuhan, COVID-19 kian menyebar. Korbannya berasal dari banyak negara. Indonesia salah satunya.

Saat ini, menurut data dari gisanddata.maps.arcgis.com, total korban meninggal 1.873. Dengan pasien sembuh 12.887. Total kasusnya mancapai 73.335 di sekitar 29 negara.

Sebanyak empat orang warga negara Indonesia (WNI) dilaporkan positif Virus Corona baru itu. Dengan rincian tiga di antaranya berada di Kapal Diamond Princess, sementara seorang lainnya adalah pekerja migran berusia 44 tahun.

Baca Selengkapnya...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini