Sukses

Terungkap Karyawan Boeing Ejek 737 MAX: Pesawat Dibuat Badut dan Diawasi Monyet

Terungkap, karyawan Boeing membual tentang pengintimidasian regulator untuk menyetujui 737 Max yang sekarang dikabarkan tidak memerlukan pilot untuk menjalani pelatihan simulator.

Liputan6.com, Jakarta - Boeing mengungkap ratusan pesan berisi komentar kasar terkait 737 MAX, pesawat yang disebut tak memerlukan pilot untuk menjalani pelatihan simulator. Sementara yang lain mengangkat masalah keselamatan dan mengeluh tentang standar keamanan yang longgar.

Perusahaan raksasa pembuat pesawat Amerika Serikat itu merilis sebuah kumpulan dokumen internal pada Kamis 9 Januari 2020.

Dilansir dari CNBC, Minggu (12/1/2020), dokumen pesan internal setebal lebih dari 100 halaman itu menghadirkan krisis baru bagi Boeing, yang sedang berjuang untuk mendapatkan kembali reputasinya setelah dua kecelakaan fatal dari 737 MAX yang menewaskan 346 orang -- dan menunjukkan bagaimana perusahaan merancang sebuah pesawat yang cacat kemudian menjual ribuan unitnya di seluruh dunia.

Boeing merilis pesan internal itu dengan Federal Aviation Administration (FAA) dan anggota parlemen, yang salah satunya menyebut dokumen itu “memberatkan.”

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pesan Mengejek dari Karyawan Boeing

Dalam pesan yang tercatat April 2017, seorang karyawan Boeing memberi tahu yang lain: “Pesawat ini dirancang oleh badut yang pada gilirannya diawasi oleh monyet.”

Pesan lain menunjukkan bahwa seorang karyawan Boeing berharap mereka dapat “mengeroyok” regulator dan mengarahkan mereka “ke arah yang kita inginkan.”

Seorang karyawan Boeing bertanya kepada seorang kolega dalam sebuah pesan pada bulan Februari 2018: “Apakah Anda akan menempatkan keluarga Anda di pesawat MAX yang dilatih simulator? Saya tidak mau.” Rekan kerjanya menjawab: ”Tidak.”

Karyawan lain menyebut, “Kesombongan kita adalah kematian kita.”

“Saya ingin menekankan pentingnya memegang teguh bahwa tidak akan ada jenis pelatihan simulator apa pun yang diperlukan untuk beralih dari [model lama 737] ke MAX,” kata pesan dari pilot teknis Boeing 737 pada Maret 2017 ke karyawan lain, “Boeing tidak akan membiarkan itu terjadi. Kami akan berhadapan langsung dengan regulator yang berusaha menjadikannya persyaratan.”

3 dari 3 halaman

Menghapus Pelatihan Simulator

Boeing telah mengatakan kepada regulator untuk menghapus pelatihan simulator dari persyaratan sebelum FAA menyetujui jet yang menjadi pesawat terlaris Boeing, pada tahun 2017. Nama-nama orang dalam pesan tersebut dihapus, tetapi dimasukkan dalam salinan yang dikirim ke anggota parlemen.

Beberapa dokumen menunjukkan kekhawatiran tentang simulator penerbangan.

FAA, pada bagiannya, mengatakan dokumen-dokumen itu tidak menunjukkan risiko keselamatan apa pun dan sudah diketahui di bawah tinjauan sendiri atas pesawat-pesawat itu. Hal itu juga mendukung keamanan simulator yang disebutkan dalam dokumen.

"Meskipun nada dan isi beberapa bahasa yang terkandung dalam dokumen-dokumen itu mengecewakan, FAA tetap fokus pada mengikuti proses menyeluruh untuk mengembalikan Boeing 737 MAX ke layanan penumpang," kata agensi.

“Email-email yang baru dirilis ini sangat memberatkan,” kata chairman of the House Transportation Committee, Peter DeFazio, D-Ore, yang sedang menyelidiki MAX. “Mereka melukiskan gambaran yang sangat mengganggu tentang panjangnya Boeing tampaknya mau pergi untuk menghindari pengawasan dari regulator, kru penerbangan, dan masyarakat, bahkan ketika karyawannya sendiri membunyikan alarm internal.”

Boeing berada di tengah-tengah krisis terbesar dalam sejarahnya, berjuang untuk memperbaiki reputasinya yang merosot akibat kecelakaan nahas. Pesawat itu telah di grounded selama hampir 10 bulan, jauh lebih lama dari yang diperkirakan Boeing.

Krisis itu membuat mantan CEO-nya, Dennis Muilenburg, menunda produksi pesawat-pesawat bulan ini. Sementara pada hari Selasa, Boeing mengatakan akan merekomendasikan pelatihan simulator untuk pilot sebelum 737 MAX beroperasi kembali.

 

 

Reporter: Deslita Krissanta Sibuea

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.