Sukses

39 Jasad dalam Truk di Inggris Sudah Tiba di Vietnam

Proses pemulangan 39 jasad dalam truk Inggris sudah selesai. Seluruh jasad kini sudah tiba di Vietnam.

Liputan6.com, Hanoi - Seluruh jasad yang ditemukan dalam sebuah truk di Inggris kini telah kembali ke Vietnam. 

23 jasad telah tiba di Bandara Noi Bai, Hanoi pada Sabtu, 30 November. Salah satu kantor berita Vietnam mengatakan bahwa tujuh di antaranya telah dikremasi di Inggris sebelum dipulangkan ke Vietnam.

Sebelumnya, 16 jasad telah dipulangkan terlebih dahulu pada Rabu, 27 November, ke kampung halamannya di bagian utara Vietnam. Demikian dikutip dari Channel News Asia, Sabtu (30/11/2019).

Temuan jasad dalam sebuah truk pendingin di Inggris diketahui sebagai proses aksi perdagangan manusia. Kejadian ini menyorot perhatian publik dari seluruh dunia, dari Asia hingga Timur Tengah.

Hingga kini, kepolisian Vietnam telah menangkap 10 orang terkait dengan kejadian tersebut.

Pada Senin, 25 November, supir truk tersebut telah mengakui aksinya dalam membantu imigrasi ilegal dan terlibat dalam aksi kriminal.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kasus 39 Jasad Ditemukan dalam Truk Pendingin

39 jasad ditemukan di sebuah wadah truk pada Rabu (23/10/2019) di Essex, Inggris.

Polisi dipanggil layanan ambulans setelah penemuan jenazah di Waterglade Industrial Park, Eastern Avenue, Grays. 

Dikutip dari bbc.com, seorang pria berusia 25 tahun yang juga pengemudi truk dari Irlandia Utara ditangkap. Ia ditangkap karena dicurigai melakukan pembunuhan.

Polisi Essex mengatakan indikasi awal dari penyelidikan adalah terdapat 38 orang dewasa. Serta, satu remaja yang ditemukan meninggal.

Baca Selengkapnya...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.