Sukses

Dubes Alberto: BJ Habibie Putra Terbaik Indonesia

Dubes Timor Leste Alberto XP Carlos berbagi cerita tentang sosok Presiden ke-3 RI BJ Habibie bagi dirinya.

Liputan6.com, Jakarta - Kepergian BJ Habibie yang meninggal dunia pada 11 September 2019 lalu, meninggalkan duka tersendiri bagi Dubes Timor Leste Alberto XP Carlos. Baginya, Presiden ke-3 RI itu adalah sosok terbaik bagi bangsa Indonesia.

"Beliau adalah seorang putra terbaik Indonesia yang telah banyak berbuat untuk sesamanya, untuk demokrasi. Beliau membawa terang bagi Rakyat Timor Leste," ujar Dubes Carlos dalam pesan singkatnya kepada Liputan6.com yang dimuat Minggu (15/9/2019).

Dubes Carlos juga menyampaikan kesan-pesan atas sosok BJ Habibie teruntuk masyarakat Timor Leste. 

“Rakyat Timor-Leste sangat menghargai Bapak Habibie. Seseorang yang cerdas, manusiawi, dan memiliki rasa kecintaan yang besar terhadap sesama," kata beliau.

"Semoga arwahnya diterima di sisi Tuhan yang Maha Esa, beliau adalah air di tanah yang bergolak. Beliau adalah penerang bagi rakyat Timor Leste," papar Dubes Carlos.

Sebelumnya, ia juga menyampaikan belasungkawa atas nama negeri.

“Kedutaan Besar Timor Leste, Pemerintah dan Rakyat Timor Leste sangat sedih mendengar berita tentang meninggalnya Bapak Presiden ke-3 RI, BJ Habibie," ucap Dubes Carlos.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Duka dari Malaysia

Ucapan dukacita mengalir dari berbagai kalangan dan lintas negara. Negara-negara tetangga Indonesia pun juga turut mengucapkan belasungkawa.

Salah satunya negara Malaysia yang memberi ucapan secara resmi perihal perasaan belasungkawa atas meninggalnya B.J Habibie melalui siaran pers resmi yang dikeluarkan Kementrian Luar Negeri Malaysia pada Kamis (12/9).

Tak hanya sampai situ, Negeri Jiran juga mengirimkan delegasi untuk menghadiri pemakaman Mr. Crack yaitu Wakil Perdana Menteri Malaysia, Dr. Wan Azizah Wan Ismail beserta jajaran kabinet lainnya. 

Sosok Habibie yang begitu melekat di mata para negarawan atas dedikasinya pada negara Indonesia serta teknologi-aviasi membuat namanya harum di berbagai negara di dunia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.