Sukses

Top 3 Global: Sejumlah Asteroid Melintasi Bumi Mencuri Perhatian

Berikut deretan berita populer kanal Global Liputan6.com pada Selasa (10/9/2019). Artikel terkait asteroid-asteroid masih menjadi sorotan.

Liputan6.com, Jakarta - Perkiraan mengenai asteroid yang datang ke Bumi menjadi artikel terpopuler di kanal Global Liputan6.com pada Senin 9 September 2019. Asteroid ini konon sangat dekat dengan Bumi pada Senin malam atau Selasa dini hari.

Kabarnya NASA pun memantau apakah benda luar angkasa ini akan menghantam Bumi atau hanya melintas.

Masih membahas tentang asteroid, artikel benda melintasi langit malam di Inggris, diduga warga adalah asteroid, juga menjadi sorotan publik. 

Asteroid bernama God of Chaos diprediksi oleh astronom akan menghantam Bumi pada 2029. Tak main-main, benda ini memiliki kekuatan bom nuklir yang dijatuhkan di Hiroshima. Artikel ini juga menjadi berita populer.

Simak ulasan selengkapnya Top 3 berikut:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Asteroid Lintasi Bumi, Apakah Menghantam?

Badan antariksa Amerika (NASA) menemukan adanya asteroid yang tengah meluncur dari ruang angkasa dengan kecepatan hampir 50.000 mph menuju Bumi. Asteroid ini akan sangat dekat dengan Bumi pada Senin malam atau Selasa, 10 September dini hari.

NASA memperkirakan batu itu akan datang paling dekat ke Bumi sekitar pukul 08.13 malam waktu BST. Jalan lintas asteroid sedang dilacak Pusat Studi Objek Dekat Bumi NASA (CNEOS) di Institut Teknologi California.

Selanjutnya...

3 dari 4 halaman

Diduga Asteroid, Benda Aneh Ini Ada di Langit Inggris

Petugas kepolisian dari Devon dan Cornwall di Inggris menggelar operasi pencarian besar-besaran untuk mencari puing-puing yang diduga asteroid. Operasi dijalankan setelah mereka menerima laporan warga yang melihat benda bercahaya misterius jatuh dari langit.

Selengkapnya...

4 dari 4 halaman

Sebuah Asteroid Diperkirakan Hantam Bumi Pada 2029

Asteroid bernama God of Chaos, yang memiliki 65.000 kali kekuatan bom nuklir yang dijatuhkan di Hiroshima, berpeluang besar menabrak Bumi. Para astronom memprediksi, asteroid berukuran 370 meter itu menghantam Bumi pada 2029.

Baca selengkapnya...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.