Sukses

Coba Ini, 6 Cara Mengembalikan Semangatmu Setelah Kelelahan

Bekerja overtime, bermain terlalu lama, bahkan berbelanja terlalu lama dapat menyebabkan tubuh kelelahan, dan merusak momen terbaikmu. Coba tips berikut untuk mengembalikan staminamu.

Liputan6.com, Jakarta - Bekerja overtime, bermain terlalu lama, bahkan berbelanja terlalu lamadapat menyebabkan tubuh kelelahan, dan merusak momen terbaikmu.

Fatigue atau (kelelahan) juga bisa diakibatkan oleh stres dan kurang berolah raga, atau bahkan pola makan yang tidak sehat.

Keadaan yang lelah bukan berarti mengharuskan diri kita untuk mengkonsumsi cafein yang berlebihmaupun istirahat yang berlebih.

Dikutip dari brightside, Selasa (5/8/2019), berikut cara untuk mengembalikan semangat dan moodmu setelah kelelahan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Tidurlah Selama 20 Menit

Penelitian mengatakan bahwa waktu selama 20 menit adalah waktu yang paling sempurna untuk beristirahat, dan setelah terbangun, tubuh akan lebih terasa produktif atau berenergi.

Maksimalkan tidur selama 20 menit dengan senyaman mungkin, seperti menggunakan masker tidur serta di tempat gelap tanpa ada gangguan.

Setelah terbangun, cuci wajahmu dengan sedikit air agar lebih menyegarkan lagi. dengan begitu, pekerjaan siap dilanjutkan.

3 dari 7 halaman

2. Menghirup Wangi Kayu Manis

Wangi kayu manis memberikan efek yang baik untuk meningkatkan kinerja otak manusia, meningkatkan daya ingat, serta menghilangkan rasa panik.

Dengan kinerja otak yang baik akan mempermudah pekerjaan, dikarenakan otak yang bisa bekerja cepat dan lebih produktif.

Selain harum kayu manis, wangi seperti buah lemon dan minyak esensial juga dapat merelaksasi.namun, penggunaan minyak esensial harus berhati-hati karena dapat menyebabkan alergi.

4 dari 7 halaman

3. Meminum Air Putih Sebanyak Mungkin

Menurut ahli, dehidrasi juga dapat menyebabkan fatigue bahkan kekurangan energi. Akibat lainnya yaitu pusing, berkunang-kunang, bahkan hingga mood swing.

Selain untuk kebaikan tubuh bagian dalam, banyak meminum air putih juga memberikan vitamin pada wajah, sehingga bisa lebih bugar, dan wajah lebih muda.

5 dari 7 halaman

4. Dengarkan Musik Kesukaanmu

Musik jelas bisa meningkatkan mood menjadi lebih baik, selain itu mendengarkan musik kesukaanmu juga meningkatkan tekanan darah. Dengan begini, akan meningkatkan kreatifitas seseorang.

Di balik semua itu, dengan bernyanyi maupun mengikuti nada akan mengurangi tingkat stress yang ada pada diriseseorang, serta melupakan masalah kecil yang terjadi sehari-harinya.

6 dari 7 halaman

5. Memakan Kacang Almond

Kacang Almond adalah makanan yang baik untuk dikonsumsi menjadi makanan ringan. Hal ini dikarenakan makanan ini mengandung riboflavin dan L-carnitine yang sekali lagi berguna untuk meningkatkan kinerja otak manusia.

Kacang almond juga kaya akan magnesium, mineral, serta vitamin lainnya sehingga baik untuk kesehatan tubuh. Namun, kacang inijuga menimbulkan alergi bagi yang tidak cocok dengan kacang-kacangan.

7 dari 7 halaman

6. Memijat Telapak Kaki

Cobalah untuk memijat telapak kaki tepat di daerah yang memiliki otot pelepas stress, pijatan yang sesuai serta di tempat yang tepat akan melepas setress dan merenggangkan otot-otot kaki.

Telapak kaki memang tempat yang memiliki paling banyak otot sehingga dia mudah pegal, namun jika dipijat dengan baik akan sangat melepas kelelahan.

 

Reporter: Windy Febriana

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini