Sukses

Ingin Hentikan Polusi, Siswa Vietnam Ciptakan Sepeda Penjernih Udara

Tiga siswa Vietnam berhasil menciptakan sepeda penjernih udara. Ini kisah perjalanan mereka menuju kesuksesannya.

Liputan6.com, Hanoi - Polusi udara menjadi permasalahan tersendiri bagi sejumlah negara di kawasan Asia Tenggara, tak terkecuali Vietnam. Sebagaimana diketahui bahwa kualitas udara di Hanoi memburuk drastis sejak beberapa tahun terakhir. Hal itu disebabkan oleh asap kendaraan bermotor.

Melihat fenomena tersebut, tiga siswa Sekolah Menengah Thang Long Gifted di Kota Da Lat, Vietnam tidak berpangku tangan. Mereka berhasil menemukan alat khusus yang akan akan bermanfaat untuk mengatasi pencemaran udara.

Temuan ketiga siswa SMA itu dipublikasikan oleh Viet Nam News, setelah menghabiskan enam bulan melakukan sejumlah eksperimen.

Penjernih udara dipasang di bagian setang sepeda, dilengkapi dengan saringan udara dan baterai, demikian mengutip BBC News pada Senin (1/4/2019). Dalam perangkat itu terdapat filter yang menggunakan tiga lapisan kapas dan kain karbon aktif untuk menangkap debu.

Filter yang dimaksud dihubungkan dengan kipas kecil yang dipasang di kedua sisi roda sepeda bagian depan yang terhubung pada dinamo.

Cara kerja penjernih udara cukup sederhana. Alat itu meniupkan udara bersih ke wajah pengendara sepeda.

Menurut hasil pengujian, alat itu dapat menyaring udara secara efektif. Otoritas lingkungan Vietnam menyampaikan bahwa perangkat dapat memfilter hingga 86% debu dan 63% nitrogen oksida.

Tim penemu juga mengatakan bahwa dalam waktu dekat mereka akan memproduksi filter untuk jenis sepeda listrik.

"Dalam waktu dekat, kami akan memproduksi filter semacam itu untuk sepeda listrik, yang akan berkontribusi terhadap perlindungan kesehatan masyarakat dan lingkungan," kata Cao Thị Khanh Hoa, salah satu dari ketiga penemu.

Tidak hanya itu, ketiganya berkomitmen untuk menggunakan bahan daur ulang dalam pembuatan perangkat. Selain untuk menjaga lingkungan, hal itu dapat menekan ongkos produksi.

Guru fisika di sekolah mereka, Pham Gia Sam, merasa bangga. Ia yakin bahwa temuan muridnya itu dapat diandalkan.

 

Simak pula video pilihan berikut:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bukan Ide Baru

Temuan ketiga siswa Vietnam ternyata bukan hal baru. Seorang artis dari Belanda, Daan Roosegaarde, telah mengerjakan proyek sepeda bebas asap selama beberapa tahun lalu.

Hampir sama dengan temuan yang telah dijelaskan sebelumnya, prototipe sepeda bebas asap Roosegaarde juga terletak di stang. Perangkat itu akan menghirup udara yang tercemar, membersihkannya menggunakan ionisasi positif, dan melepaskan udara yang dimurnikan kembali ke bagian dekat wajah pengendara sepeda.

Desain perangkat milik Roosegaarde itu terinspirasi oleh ikan, yang menyaring air untuk makanan.

Berbeda dengan ketiga siswa yang belum berencana memasarkan dalam skala besar, perusahaan desair Roosegaarde sangat berambisi untuk itu. Perusahaan yang dimaksud tengah menentukan tanggal yang tepat untuk meluncurkan produknya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.