Sukses

Masjid di India Ini Bersebelahan dengan Tempat Suci Umat Buddha

Masjid ini bersebelahan dengan tempat suci bagi umat Buddha di seluruh dunia yang terdapat di India, Mahabodhi Temple.

Liputan6.com, Bodh Gaya - Bersebelahan dengan tempat suci bagi umat Buddha di seluruh dunia yang terdapat di India, Mahabodhi Temple, terdapat sebuah tempat yang mungkin tak akan disangka keberadaannya oleh banyak orang. Tempat itu adalah rumah ibadah bagi umat Islam, yakni masjid.

Jika kita hendak masuk ke gerbang kompleks wihara yang terletak di Bodh Gaya tersebut, terdapat plang yang menunjukkan arah masjid. Di seberangnya, terdapat juga plang yang menunjukkan tempat pemakaman muslim.

Ketika ditelusuri, Liputan6.com dan sejumlah jurnalis ASEAN menemukan gerbang bertuliskan "Masjid Jami" dalam Bahasa Arab.

Tak sampai 100 meter, sebuah masjid yang kental dengan ornamen bunga khas Timur Tengah pun menyambut kedatangan kami.

Suara anak-anak yang sedang melantunkan ayat suci Alquran langsung terdengar saat kami masuk ke halaman masjid. Ketika masuk ke dalamnya, terdapat lebih dari sepuluh anak yang sedang menghafal ayat-ayat suci itu dengan gerakan mengayunkan badan ke depan dan belakang.

Dengan bantuan dari pejabat Kementerian Luar Negeri India, kami berhasil menemui imam masjid. Ia adalah Mohammad Syahirudin, pria berambut dan berjenggot putih asal Distrik Arwal yang telah tinggal di Distrik Gaya selama 52 tahun.

Dalam waktu berkunjung yang terbilang singkat, Imam Masjid Jami menjelaskan sejumlah hal terkait tempat ibadah tersebut.

Plang yang menunjukkan lokasi Masjid Jami, masjid yang bersebelahan dengan tempat suci umat Buddha yang berlokasi di India. (Liputan6.com/Citra Dewi)

"Masjid ini didirikan pertama kali pada 1833. Namun, kala itu masjid masih kecil. Hingga akhirnya diperluas pada 1997," ujar Syahirudin.

"Di sini terdapat masjid dan madrasah. Mereka makan dan tinggal di sini."

"Total, terdapat 70 murid," imbuh dia.

Islam menjadi agama kedua terbesar di India, di bawah Hindu. Menurut sensus tahun 2011, persentase umat Islam di negara yang terkenal akan Taj Mahalnya itu sebesar 14,23 persen dari total populasi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kompleks Kecil di India jadi Saksi Mata Buddha Mendapat Penerangan

Masjid Jami terletak persis di sebelah kompleks Mahabodhi Temple, tempat suci bagi umat Buddha di seluruh dunia.

Menurut situs mahabodhi.com, Mahabodhi Temple dibangun pertama kali pada masa Kaisar Asoka pada Abad ke-3 SM dan selesai pada Abad ke-7, yakni saat Raja Gupta memerintah.

Wihara itu pernah mengalami sejumlah resotrasi, renovasi, dan perbaikan. Orang Burma atau Myanmar disebut-sebut berperan besar dalam hal itu.

Hingga akhirnya pada 1883, renovasi menyeluruh dan ilmiah dilakukan di bawah pengawasan arkeolog Inggris, Sir A. Cunningham dan JDM Beglar, serta arkeolog India, Dr Rajendra Lal Mitra.

Pada 1956, bertepatan dengan 25.000 Buddha Jayanti, Pemerintah India melakukan sejumlah perbaikan dan memperbesar Mahabodhi Temple, tempat suci bagi umat Buddha dunia.

Di sebelah barat Mahabodhi Temple, terdapat Bodhi Tree, pohon tempat Buddha bertapa hingga mendapat pencerahan.

Mahabodhi Temple pun kini telah dinyatakan sebagai Warisan Dunia oleh UNESCO, tepatnya pada 27 Juni 2002.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini