Sukses

Israel Temukan Cap Kuno Gubernur Yerusalem Berusia 2.700 Tahun

Ditemukan di kawasan ekskavasi Tembok Barat, stempel mini itu bertuliskan naskah kuno Ibrani 'Milik Gubernur'

Liputan6.com, Yerusalem - Arkeolog Israel menemukan stempel tanah liat berusia 2.700 tahun. Mereka menduga cap tersebut berasal dari gubernur Yerusalem kala itu. Pasalnya, barang langka ini bertuliskan "Milik Gubernur" dalam bahasa Ibrani kuno.

Otoritas Kepurbakalaan Israel mengatakan, artefak itu kemungkinan menempel pada barang kiriman atau barang yang dikirim sebagai suvenir atas nama gubernur.

Dalam stempel yang berukuran sebesar kancing baju itu, terlihat seperti ada dua pria berdiri saling berhadapan seperti sedang becermin, mengenakan pakaian bergaris sembari berlutut. Benda purbakala itu ditemukan di dekat alun-alun Tembok Barat, di Kota Tua Yerusalem.

"Temuan ini mendukung terjemahan Biblical (Alkitab) tentang keberadaan gubernur di Yerusalem pada 2.700 tahun silam. Gubernur Yerusalem, yang ditunjuk oleh dua raja, disebutkan dua kali di dalam Bible (Alkitab)," ujar arkeolog Dr Shlomit Weksler-Bdolah, seperti dikutip dari Times of Israel, Senin (1/1/2018).

Weksler-Bdolah menjelaskan bahwa peran gubernur kala itu sejajar dengan wali kota pada hari ini. Peran tersebut tertuang dalam Alkitab Ibrani: Dalam era 2 raja, Joshua terdaftar sebagai gubernur kota pada zaman Hizkia (Hezekiah), dan dalam 2 Tawarikh (Chronicles), Maaseiah terdaftar sebagai gubernur kota pada zaman Yosia (Joisah).

"Alkitab menyebutkan dua gubernur Yerusalem, dan temuan ini dengan demikian mengungkapkan bahwa posisi semacam itu benar-benar dipegang oleh seseorang sekitar 2.700 tahun yang lalu," imbuh Weksler-Bdolah.

Stampel Kuno Gubernur Yerusalem ditemukan di Israel. (Times of Israel)

Stempel kuno ini ditemukan saat para arkeolog memeriksa debu dari struktur First Temple yang terletak 100 meter di barat laut Tembok Barat. Lokasi ini telah digali oleh Otoritas Kepurbakalaan Israel sejak 2005.

Situs yang menghadap alun-alun Tembok Barat itu dulunya diperuntukkan sebagai rumah masa depan dari Western Wall Heritage Foundation’s Beit HaLiba. Namun, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menangguhkan museum kontroversial tersebut dengan alasan keamanan pada tahun 2015.

Akan tetapi, mengingat temuan yang beredar di lokasi penggalian itu sangat signifikan, maka pelestarian tempat tersebut dilakukan. Tujuan utamanya untuk menjaga warisan sejarah dari First Temple.

Stempel pertama ditemukan terkubur dalam debu, setelah Otoritas Kepurbakalaan Israel mengeruk bangunan First Temple untuk menyuntikkan bahan pelestarian. Debu yang jatuh di antara batu-batu kuno dibawa ke laboratorium IAA untuk diayak.

Setelah stempel kuno itu bersih, benda tersebut langsung ditunjukkan kepada Wali Kota Yerusalem Nir Barkat. Kebetulan saat itu dia sedang berkunjung ke Davidson's Center, di dekat Tembok Barat. Setelah penelitian ilmiah stempel tersebut usai, stempel akan dipamerkan sementara waktu di kantor wali kota.

"Yerusalem adalah salah satu ibu kota terkuno di dunia, yang sudah lama dihuni oleh Yahudi selama lebih dari 3.000 tahun. Hari ini kita memiliki hak istimewa, berjumpa dengan orang-orang yang ingin membangun dan mengembangkan kota ini. Kami bersyukur bisa tinggal di sini, di kota yang memiliki masa lalu yang amat indah," ungkap Barkat.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Segel Kuno Raja Israel Berusia Ribuan Tahun Ditemukan

Sebelumnya, pada 2015, arkeolog menemukan segel kuno dari abad ke-8 Sebelum Masehi di tempat sampah penggalian artefak kuno di Yerusalem. Bentuknya mirip dengan apa yang ditemukan kali ini. Kecil seperti kancing baju.

Segel itu diperkirakan berusia 2.700 tahun dengan tanda tangan Raja Hizkia ditemukan di Yerusalem. Segel tersebut dipercaya adalah segel pertama yang pernah dibuat-- dikenal sebagai 'bulla,- dari Israel atau Kerajaan Yehuda.

"Segel raja adalah benda yang sangat penting. Ini persoalan hidup atau mati. Jadi, susah dibayangkan jika ada orang lain sembarangan menggunakannya," kata Eilat Mazar, yang juga kepala penggalian di pertemuan "City of David" di Israel kepada CNN, Kamis, 3 Desember 2015.

"Namun, ada alasan masuk akal kalau pada masa itu, cincin raja juga bisa dijadikan segel," ujarnya. "Ini adalah penemuan terbesar yang pernah kami temukan," tambah Mazar.

Dalam segel itu tertulis, "Hizkia (anak dari) Ahaz, Raja dari Yehuda".

Menurut tim arkeolog, bulla dengan nama Raja Hizkia pernah ditemukan di pasar barang antik. Namun, dianggap tidak penting karena tidak ditemukan oleh para arkeolog bahkan kemungkinan itu palsu.

"Menurut Alkitab, Raja Hizkia adalah raja penting setelah Raja David," kata Mazar. "Hizkiah digambarkan sebagai raja yang kaya, penyayang serta raja yang sangat impresif," tambahnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini