Sukses

Kelly Osbourne: Dulu Amburadul Kini Pakar Fashion

Kelly memang tidak sia-sia melakukan transformasi hebat dari seorang gadis amburadul menjadi wanita yang mempesona.

USA Masih ingat penampilan Kelly Osbourne di tayangan reality show The Osbournes pada tahun 2002-2005 yang ditayangkan MTV? Jawabannya jauh dari kesan rapi, anggun dan modis.

 

Kelly selalu berpenampilan `acakadut` dengan warna rambut dan make up yang sangat tidak berkelas. Belum lagi bobot tubuhnya dibiarkan gembur tak terawat.

 

Tapi itu dulu, sebelum ia sadar dengan namanya fashion yang bisa membuatnya terlihat cantik dan menawan.

 

Dimulai dengan menurunkan berat badannya, lalu Kelly memperbaiki penampilannya yang lebih modis dan elegan. Berhasil!

 

Kelly memang tidak sia-sia melakukan transformasi hebat dari seorang gadis amburadul menjadi wanita yang mempesona. Sampai akhirnya ia ditunjuk menjadi salah satu komentator fashion TV yang sangat terkenal.

 

Diceritakan Kelly bagaimana ia jatuh ke masa kelam setelah acara The Osbourne selesai. Kelly mengisahkan bahwa ia pindah ke London dan jatuh ke dalam dunia pesta pora yang lekat dengan alkohol dan obat-obat terlarang.

 

Ibunda Kelly pun membawa kembali anaknya ke Los Angeles dan memasukkannya ke panti rehabilitasi. “Tahun-tahun nakal ku adalah ketika aku berusia 13 sampai 24 tahun. Aku tidak berbohong,” ucap Kelly kepada The New York Times, dikutip Jumat (28/02/14).

 

Kini Kelly Osbourne adalah insan fashion yang unik dan cerdas. Ia adalah komentator fashion di acara Fashion Police sejak tahun 2011 di statsiun TV E!. “Kelly tidak takut untuk mengutarakan apa yang dipikirkannya,” ucap Joanna Coles, Editor in Chief majalah Cosmopolitan US yang menampilkan Kelly Osbourne di sampul bulan Juli 2013.

 

Kelly Osbourne lahir di Westminster, Inggris. Kegiatan mengamati fashion dilakukannya dengan cara melihat bagaimana orang-orang tampil dengan gaya busana yang berbeda. Akan tetapi, Kelly mengatakan bahwa ibunya lah yang banyak memberi pelajaran mengenai pengamatan fashion.

 

Untuk menambah wawasan fashionnya, Kelly membaca berbagai situs fashion setiap hari seperti Style.com, Jezebel.com, WhoWhatWear.com dan lain sebagainya. Ia juga secara reguler menghadiri berbagai fashion show seperti yang terbaru adalah London Fashion Week serta menjaga hubungan baiknya dengan para perancang busana seperti Zac Posen. Rancangan-rancangan Zac digemari oleh para selebriti Hollywood seperti Natalie Portman, Cameron Diaz, Kate Winslet, dan lain sebagainya.

 

Beberapa minggu lalu, Kelly dan Zac terlihat sedang belanja bareng di Department Stores ternama Barneys, Los Angeles. Kelly dan Zac sering mengomentari segala hal terkait fashion yang mereka lihat. Zac mengatakan, “Kelly sudah memiliki pemahaman fashion yang dalam, baik mengenai hal-hal teknis atau pun mengeluarkan humor-humor tentang fashion”

 

Petualangan Kelly di dunia fashion akan merambah ke bidang-bidang lain di luar dunia TV. Ia akan meluncurkan label pakaian dan kosmetik.

 

“Aku ingin wanita merasa bagus dengan baju-baju itu, dan kami tidak akan menarik biaya lebih hanya karena ia memiliki ukuran tubuh yang lebih besar,” ujarnya memberi tahu hal lumrah yang dilakukan oleh industri fashion pada wanita-wanita bertubuh ekstra.

 

Meski ia memiliki teman-teman selebriti Hollywood, ia tak ragu mengatakan, “Selebriti-selebriti Hollywood mengatakan bahwa mereka berusaha tampil dengan gayanya sendiri tapi sesungguhnya mereka ingin menjadi sama. Mereka mengikuti tren rambut Ombre yang sama, memiliki personal trainer yang sama, dan menggunakan jasa stylist yang sama.”

 

“Apa yang membuat Anda berbeda membuat Anda menjadi spesial,” ujarnya berfilsafat tentang fashion. (Bio/Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.