Sukses

Buat Penyandang Disabilitas Pecinta Travelling, Cek Tips Ini Sebelum Bepergian

Jika dulu bepergian dengan penyandang disabilitas bisa menjadi tantangan, tetapi kini para penyandang disabilitas akhirnya diakui dan diberikan hak-haknya

Liputan6.com, Jakarta Banyak yang perlu diperbaiki dari akomodasi penyandang disabilitas, seperti tempat parkir mobil yang berbeda, rel tangga dan lift khusus di gedung. Hal ini demi mempermudah penyandang disabilitas untuk pergi kemanapun mereka mau.

Melihat masa lalu, tempat-tempat tersebut termasuk tempat wisata dulunya tidak bisa dijangkau oleh penyandang disabilitas. Namun kini banyak negara memiliki undang-undang untuk penyandang disabilitas sehingga bangunan-bangunan dirancang untuk menjaga aksesibilitas orang berkebutuhan khusus.

Jika dulu bepergian dengan penyandang disabilitas bisa menjadi tantangan, tetapi kini para penyandang disabilitas akhirnya diakui dan diberikan hak-haknya. Saat ini semakin banyak bandara memasang peralatan ramah disabilitas sehingga memudahkan mereka bepergian.

Jika Anda atau anggota keluarga yang difabel ingin bepergian, perhatikan tips berikut ini untuk bepergian dengan nyaman dan penyandang disabilitas mendapat akomodasi yang sesuai.

1. Membuat perencanaan yang baik

Dilansir dari Traveldailynews, perencanaan yang baik adalah kunci agar perjalanan Anda menyenangkan. Banyak orang tidak merencanakan aktivitas dengan benar sehingga perjalanannya berakhir tidak memuaskan. Jika Anda berencana untuk pergi berlibur, lakukan penelitian yang benar sebelum memesan untuk tujuan apa pun. Pastikan tempat yang Anda tuju memiliki fasilitas untuk orang-orang istimewa. Ini bisa sangat bermanfaat dan akan membuat perjalanan Anda semakin menyenangkan.

2. Hotel dan motel

Jika Anda merencanakan perjalanan ke suatu tempat, pastikan untuk memesan hotel yang ramah disabilitas. Biasanya hotel-hotel ini telah menyediakan kursi dan peralatan yang dirancang khusus untuk para penyandang disabilitas. Ini akan membuat liburan Anda semakin menyenangkan karena melakukan hal seperti biasa bisa sangat menantang. Banyak hotel memfasilitasi orang tertentu dengan layanan yang luar biasa. Anda hanya perlu berselancar di internet untuk menemukan jenis ini di tempat tujuan Anda.

 

Simak Video Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

3. Ketahui hak-hak Anda

Dengan kesibukan yang ada di bandara, jangan panik dan tetap tenang, karena pasti ada orang-orang yang membantu. Temukan mereka dan dibeberapa tempat ada yang menyewakan jasa ini. Atau temukan agen perjalanan yang menawarkan jasa yang membantu penyandang disabilitas. Bahkan jika Anda beruntung, Anda dapat mendapatkan harga yang murah dengan mendapatkan tur yang telah disesuaikan memiliki akomodasi untuk para difabel.

3 dari 3 halaman

Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.