Sukses

Cara Mengurangi dan Mengatasi Mata Panda Menurut Pakar Dermatologis

Timbulnya kantung mata disebabkan oleh pola hidup yang tidak beraturan, lakukan pola hidup sehat dan perawatan kulit untuk mengatasi mata panda.

Liputan6.com, Jakarta - Lingkaran hitam yang menyelimuti area bawah mata cukup mengganggu penampilan seseorang. Pasalnya, lingkaran ini membuat seseorang terlihat lesu dan cenderung mengantuk.

Kebanyakan wanita memilih untuk menggunakan riasan wajah guna menutupi area hitam di bawah mata atau yang dikenal sebagai mata panda.

Riasan wajah yang dipilih biasanya adalah concelear full coverage karena dianggap sanggup menutupi dosa-dosa di wajah.

Terlalu larut bekerja atau beraktivitas hingga malam hari bisa membuat seseorang kekurangan tidur dan kehilangan kualitas tidurnya.

Saat terbangun dari tidur di pagi hari, mereka mungkin akan mendapati lingkaran hitam di bawah matanya. Fenomena ini sering dikenal dengan kantung mata.

Dilansir melalui nbc news, Senin (16/11/2022), seorang dokter kulit bersertifikat di Day Dermatology & Aesthethics dan professor dermatologis klinik di New York University Langone Medical Centers, Dr. Doris Day menjelaskan terbentuknya kantung mata seseorang.

“Warna yang muncul di area kulit bawah mata merupakan kombinasi pembuluh darah, pigmen dan ketebalan kulit yang menumpuk dengan cairan di area halus dan sensitif ini,” jelas Dr. Doris Day.

“Lingkaran hitam ini sering kali terkombinasi dengan pigmen yang membuat kulit berwarna lebih gelap dan kemerahan akibat pembuluh darah yang melebar,” sambungnya.

Siapapun pasti ingin memberikan tampilan terbaik di depan banyak orang. Apalagi, ketika memiliki tuntutan untuk berdiri di tengah kerumunan.

Mulai dari wajah hingga pakaian tentu saja menjadi sorotan yang akan dinilai oleh orang lain. Oleh karena itu, munculnya lingkaran hitam pasti sangat mengganggu penampilan.

Cari tahu penyebab dan bagaimana mengatasi kantung mata hitam menurut dermatologis di halaman berikut dihimpun Liputan6.com:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Penyebab Timbulnya Mata Panda

Mata panda timbul karena sebuah alasan akibat pola hidup seseorang. Dr. Day menjelaskan kurang tidur, dehidrasi, terlalu banyak minum alkohol dan makan makanan yang kurang bergizi menjadi faktor munculnya lingkaran hitam.

Di samping itu, faktor genetika dan penuaan juga berperan penting dalam terbentuknya lingkaran hitam di area bawah mata.

“Lekukan di bawah mata adalah kategori luas yang mencakup semua, mulai dari genetika, bentuk mata dan struktur yang menciptakan cekungan alami hingga kemerahan yang dapat menimbulkan efek seperti bayangan di bawah mata,” kata Dr. Day.

Faktor penuaan tidak bisa dihindari seiring dengan pertambahan usia. Munculnya mata panda karena faktor penuaan diakibatkan melemahnya jaringan di sekitar mata.

Kerusakan kolagen bisa menggeserkan lemak ke kelopak mata bawah yang pada akhirnya menciptakan kesan bayangan gelap dan bengkak.

3 dari 4 halaman

Perawatan Terbaik Mengatasi Mata Panda

Para ahli setuju, cara terbaik untuk merawat dan mengatasi mata panda bisa dilakukan dengan perawatan di dokter kulit, perubahan gaya hidup dan menggunakan produk skincare.

“Perawatan seperti pengelupasan kulit, laser, mengencangkan wajah terkadang perlu dilakukan agar memberikan efek tahan lama saat merawat dan menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata,” kata Dr. Day.

Selain itu, kamu pun bisa melakukan chemical peeling dalam beberapa minggu untuk mencerahkan area kulit yang gelap.

Perawatan microneedling bisa menjadi pilihan saat melakukan perawatan ke dokter kulit dan kecantikan.

Sebuah studi The Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology menunjukan, microneedling mampu membantu mengurangi munculnya kerutan dan memperbaiki tekstur kulit.

Umumnya, kantung mata yang hadir di area bawah mata dihiasi dengan beberapa kerutan halus yang mungkin akan terlihat jelas jika dibiarkan begitu saja.

Maka dari itu, cobalah untuk melakukan perawatan untuk menghilangkan mata panda dengan produk skincare atau langsung datang ke dokter kulit dan kecantikan.

4 dari 4 halaman

Kandungan Penting untuk Mengurangi Mata Panda

Jika kamu memilih untuk menggunakan skincare sebagai perawatan kulit wajah di rumah, kamu harus mengetahui kandungan terbaik apa saja yang perlu digunakan.

Berikut merupakan kandungan terbaik untuk mengatasi lingkaran hitam pada skincare:

Hyaluronic Acid

Kandungan satu ini bisa menghidrasi dan mengisi kulit agar tampak muda dan bercahaya. Dengan menggunakan kandungan ini, kulit wajah akan cerah dan membantu menutupi kegelapan di bawah mata.

Kafein

Kandungan kafein yang terdapat dalam salah satu skincare berguna untuk menyempitkan pembuluh darah di bawah mata, sekaligus mengurangi kemerahan.

Retinol

Retinol merupakan turunan dari vitamin A yang bisa mencegah pembentukan garis-garis halus dan kerutan dengan cara meningkatkan pergantian sel di kulit.

Vitamin C

Vitamin c yang terkandung pada skincare bisa membantu untuk mengurangi stres oksidatif dari polusi lingkungan. Perlu diperhatikan lebih lanjut terkait kandungan vitamin c yang hadir pada rangkaian skincare-mu apakah memiliki konsentrasi tinggi atau rendah.

Peptides

Peptides merupakan kandungan yang sanggup menciptakan kolagen dan membantu menjaga kulit agar tetap kencang dan halus.

Sering bertambahnya usia, tingkat kolagen kulit akan semakin menurun. Maka dari itu, kamu perlu menambahkan kandungan peptides dalam rangkaian skincaremu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.