Sukses

Jadi Striker Andalan Timnas Thailand, Teerasil Dangda Pernah Direkrut Manchester City

Teerasil Dangda rupanya pernah direkrut klub Liga Inggris Manchester City.

Liputan6.com, Jakarta Nama pemain Thailand Teerasil Dangda sedang menjadi sorotan usai laga timnas Indonesia vs Thailand di final Piala AFF 2020 semalam. Pada laga tersebut Indonesia berhasil dikalahkan telak oleh timnas Thailand dengan angka 4-0. 

 

Teerasil Dangda sendiri digadang-gadang menjadi pemain yang sudah mencetak gol terbanyak ke gawang Timnas Indonesia. Sejauh ini Dangda sudah mencetak lima gol ke gawang Indonesia.

Teerasil Dangda diketahui mengawali kariernya di dunia sepak bola sejak tahun 2003, dengan bermain di tim remaja Assumption College Thonburi pada 2003.

Dua tahun kemudian, pria 33 tahun ini bergabung dengan Air Technical Training School. Selanjutnya ia melakukan debut senior dan mencetak tiga gol hanya dalam enam pertandingan masih dalam musim yang sama.

Selanjutnya pada tahun 2006, Dangda berpindah klub ke Rajpracha dan bergabung dengan Muangthong United di tahun 2007. Selama bergabung dengan Muangthong United, Teerasil sekali lagi menunjukkan kemampuannya dengan mencetak tujuh gol serta enam assist.

Di tahun yang sama yaitu tahun 2007, Dangda direkrut klub Liga Inggris Manchester City. Saat itu mantan perdana menteri Thailand Thaksin Shinawatra membeli klub Liga Inggris Manchester City. Dangda direkrut bersama dua pemain lainnya.

Namun lantaran terkendala masalah izin kerja, Dangda tak bisa merumput bersama Manchester City dan kemudian dipinjamkan ke klub Swiss Grasshopper, hingga pada tahun 2008, Dangda kembali ke Thailand. 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Top Skor

Teerasil Dangda saat ini menempati posisi top skor sementara Piala AFF 2020 dengan koleksi empat gol. Teerasil Dangda memiliki raihan gol yang sama dengan Safawi Rasid dari Malaysia dan Bienvenido Maranon dari Filipina.  

Teerasil Dangda selanjutnya juga dikenal sebagai striker dengan pencetak gol terbanyak. Ya, Dangda memegang predikat sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah pelaksanaan Piala AFF dengan torehan 19 gol. Selain itu, ia juga tercatat sebagai pemain kunci sekaligus aktor penting di balik kesuksesan Thailand melaju ke final Piala AFF 2016.

 

3 dari 3 halaman

Infografis Piala AFF 2020 grup

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.