Sukses

Ketahui 4 Manfaat Sholat Tahajud, Amalan untuk di Akhirat Nanti

Sholat tahajud salah satu sholat sunnah yang memiliki banyak manfaat.

Liputan6.com, Jakarta - Banyak sholat sunnah yang dapat dilakukan umat muslim untuk mendapatkan pahala lebih. Sholat tahajud salah satu sholat sunnah yang memiliki banyak manfaat.

Dalam Al-Quran, melaksanakan sholat tahajud disebut dapat mendapat tempat yang terpuji di mata Allah SWT. Sholat tahajud dilaksanakan setelah waktu isya sampai masuknya waktu subuh.

Namun, waktu terbaik untuk melaksanakan sholat tahajud yaitu sepertiga malam terakhir. Pelaksanaan sholat tahajud pun tidak jauh berbeda dengan sholat sunnah lainnya.

Sholat tahajud dikerjakan dua rakaat salam dengan jumlah rakaat yang tak terbatas. Melaksanakan sholat tahajud dengan tata cara yang benar memiliki manfaat seperti yang dirangkum dari Fimela, Rabu (24/11/21).

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Doa Dikabulkan dan Dosa Dihapuskan

Waktu terbaik sholat tahajud yaitu di sepertiga malam terakhir, manfaatnya adalah doa akan dikabulkan oleh Allah SWT.

Selain itu, manfaat lainnya dari sholat tahajud yaitu pendekatan diri kepada Allah SWT, menghindari penyakit serta pencegah dari segala dosa.

3 dari 6 halaman

2. Menjadi Jembatan untuk Masuk Surga

Rasulullah menganjurkan untuk melaksanakan sholat tahajud agar dipermudah untuk masuk ke surga kelak.

4 dari 6 halaman

3. Bentuk Amalan Sholeh yang Membantu di Akhirat

Dalam surat Az-Zariyat ayat 15-18 disebutkan bahwa umat muslim yang melaksanakan sholat tahajud, Insya Allah akan mendapat balasan yang setimpal ketika sudah berada di akhirat.

Dalam ayat tersebut dengan jelas menyebutkan bahwa. "Sesungguhnya orang-orang yang bertaqwa berada dalam taman-taman surga dan di mata air-mata air, seraya mengambil apa yang Allah SWT berikan kepada mereka. Sebelumnya mereka telah berbuat baik (di dunia), mereka adalah orang-orang yang sedikit tidurnya di waktu malam dan di akhir malam mereka memohon ampun kepada Allah." (QS. Az Zariyat: 15-18).

5 dari 6 halaman

4. Kebiasaan yang Dijalankan Orang Bertakwa

Melaksanakan sholat tahajud secara rutin merupakan cerminan dari orang yang bertakwa. Tentunya, orang yang menjalankan sholat tahajud secara rutin sudah mengetahui bagaimana tata cara sholat tahajud dan manfaatnya yang luar biasa untuk dirinya.

 

Penulis:

Alicia Salsabila

6 dari 6 halaman

Infografis 5 Tips Kuatkan Daya Tahan Mental agar Tubuh Lebih Sehat Cegah Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.