Sukses

Viral Perayaan Wisuda Rasa Resepsi Pernikahan, Ada Prosesi Sungkeman

Sebuah video yang menunjukkan perayaan wisuda bak acara pernikahan menjadi perbincangan viral.

Liputan6.com, Situbondo - Publik, khususnya para pengguna media sosial dikejutkan dengan kehebohan sekumpulan pemuda di Situbondo, Jawa Timur, yang memeriahkan perayaan wisuda dengan menggunakan konsep adat Jawa yang berujung viral. 

Pria bernama Andy dan teman-temannya sengaja membuat perayaan wisuda untuk temannya, Dinda Zanuda. Mereka sengaja mengemas perayaan tersebut layaknya pesta pernikahan dengan serangkaian prosesi seserahan, sungkeman, dulangan, dan injak telur.

Bahkan, juga terdapat 50 tamu undangan yang mendatangi perayaan anti-mainstream itu. 

Dari unggahan akun TikTok @boo_bee_rabbit, menunjukkan Andy yang bertugas menjadi MC kala itu kompak bersama teman-teman mengarahkan Dinda untuk menjalani serangkaian acara layaknya di acara pernikahan.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Ide Awalnya

Acara ini bermula dari teman-teman Dinda yang mengadakan rapat dadakan untuk memikirkan ide perayaan wisuda yang unik dan tak terlupakan.

"Aku nyeletuk gimana biar nggak garing, dibuat parodi nikahan aja. Alhamdulillahnya didukung sama pihak keluarga," kata Andy Wardhana, saat dihubungi Liputan6.com, Selasa (16/3/2021).

Berangkat dari ide itu, selama tiga hari teman-temannya mulai menyiapkan dan memanfaatkan segala perlengkapan mereka yang berada di rumahnya. Dimulai dari dekorasi dan susunan acara pada Minggu (7/3/2021).

3 dari 5 halaman

Sempat malu saat merayakan wisudanya

Dinda yang merupakan lulusan sarjana Sains sempat malu tidak ingin menjalankan rangkaian prosesi perayaan wisuda tersebut. Karena dibujuk teman-temannya, dia akhirnya menjalani rangkaian prosesi itu yang digelar dari pagi hingga sore. 

"Kalo dari kita sendiri kurang lebih biaya yang dikeluarkan Rp 300 ribu, tetapi untuk konsumsi di tanggung sama pihak keluarga," lanjut Andy. 

4 dari 5 halaman

Kemeriahan momen wisudanya

@boo_bee_rabbit

Wisuda rasa pernikahan 😂. Tetangganya sampai lihat gara-gara ada musik temu manten dan kita mengundang 50 orang tanpa sepengetahuan dia 😂. ##fyp

♬ Mengapa Semua Menangis. BIASALAH - DRXML
5 dari 5 halaman

Respons Warganet

Unggahan tersebut sontak mengundang perhatian warganet. Hingga kini, video itu telah banyak ditonton dan memperoleh lebih dari 60 ribu suka dengan berbagai komentar yang tak kalah mengundang tawa. 

"Dibalik acara yang bagus pasti ada temen yang berjuang mati-matian buat acara itu wkwkwk," kata akun @Srikandi.

"Orang tuanya bile : yaudah gausah buru-buru nikah, wisudamu udah rame," tulis akun @Nhimnim.

"Wisuda aja gini apalagi pas nikah beneran. temennya heboh asikk," timpal akun @frikk lu.

"Asik bener temennya, temen gue, gue wisuda duluan malah ngiri," tutur akun @zelft.

"Itung-itunng latihan buat nikahannya ntar," kata akun @Oktasindaaa:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.