Sukses

Haru, Viral Driver Ojol Rela Basah Kuyup Demi Selamatkan Barang Pembeli

Pengorbanan seorang ojek online membungkus pesanan konsumen pakai jas hujan di saat hujan deras.

Liputan6.com, Jakarta Semenjak menjamurnya bisnis online di Tanah Air, hal itu juga menjadi keuntungan bagi bisnis jasa pengiriman barang yang tidak pernah sepi dikunjungi pelanggan.

Kini, pekerjaan sebagai kurir sangat dibutuhkan. Mengingat, kecanggihan teknologi memudahkan seseorang berbelanja dalam genggaman ponsel.

Saat membeli barang di toko online, pernahkah terlintas di pikiran Anda proses pengirimannya hingga tepat di depan rumah?

Belum lama ini muncul video pengendara ojek online yang berjuang melawan derasnya hujan di sela-sela mengirimkan pesanan barang berupa mesing cuci. Lewat akun Tiktok @baromeus, dia merekamnya saat meneduh di pinggir jalan.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pengorbanan seorang kurir

Dari kejauhan, tampak barang yang dibawanya memiliki muatan berlebih untuk ukuran motor sebagai kendaraannya.

Kebetulan hari itu tengah hujan, pengendara ojol itu mencari cara untuk melindungi pesanannya agar tetap aman sampai ke tangan konsumen.

Berbekal peralatan yang seadanya, tanpa pelindung apapun alhasil dia membungkus kardus tersebut pakai jas hujan miliknya dengan bagian sisi lain yang belum tertutupi sepenuhnya.

3 dari 4 halaman

Memastikan barang tetap aman

@baromeus

Sehat selalu ya Pak ##ojol ##ojekonline ##grab ##gojek

♬ orijinal ses - samir_neriman

Usai menutupi satu sisi, bapak tersebut memastikan kembali dan mengencangkan tali sebagai penopang barang kirimannya agar tidak terjatuh.

Berkaca dari seorang kurir, Baromeus mengingatkan konsumen untuk saling berbagi atas pengorbanan seorang kurir.

4 dari 4 halaman

Respon Warganet

Unggahan pengendara ojol yang membawa muatan berlebih mengundang simpati warganet. Sebagian dari mereka turut mendoakan bapak tersebut berkat tanggung jawabnya. Ada juga yang merasa geram dengan tindakan pembeli dan penjual yang dianggap tidak memikirkan keselamatan kurir.

"Semoga bapak ini dapat pahala lebih dr itu, dia seorang ojek yang sangat bertanggung jawab🥰," tulis akun @Michael 999.

"Inget ayah 😭 cerita, pernah dapet orderan paket kulkas 😭 bayarannya nya 13 ribu 🥺," kata akun @yayaya.45.

"Yang harus diedukasi seller & buyer tuh. Kalau musim hujan tawarin packing tambahan. Jika tidak resiko ditanggung buyer. Kasihan kurirnya kalau gitu," ujar akun @RS Workshop.

"Mesin cucinya dikasih jas ujan dan dia basah kuyup. Ihh gue mewek🥺🥺, makasih pakk 🙏🙏," sahut akun @janganputusdikamu.

"Sudah pesen pake motor,barang gede ongkir nya murah. Kasian tuh bang ojol nya, bingung mau nutup pakai apa," tambah akun @Lettnan dua.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.