Sukses

Hari Olahraga Nasional, 5 Atlet Ini Merayakannya dengan Cara Tak Biasa

Berikut deretan atlet rayakan Hari Raya Olahraga Nasional (Haornas) ke-37 dengan cara tak biasa.

Liputan6.com, Jakarta Di masa pandemi COVID-19 tak mematahkan semangat para atlet Tanah Air merayakan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke -37. Sebagian dari mereka berinisiatif mengkolaborasikan gerakan olahraga dengan mars Haornas.

Sebagaimana dikatakan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali yang mengupayakan langkah extraordinary demi kemajuan bangsa.

Dalam mewujudkannya, Hari Olahraga Nasional 2020 mengangkat tema  “Peningkatkan Kebugaran dan Prestasi Olahraga dengan Dukungan Sport Science, serta Pemberdayaan Ekonomi melalui Pengembangan Sport Tourism dan Sport Industry".

Meski tak bisa menyemarakkan seperti tahun sebelumnya, pancaran semangat itu tercemin lewat tarian olahraga yang diperlihatkan oleh atlet kebanggaan Indonesia. Upaya ini untuk mengajak masyarakat Indonesia merayakan Haornas 2020 dengan berolahraga dari rumah.

 Berikut deretan atlet Tanah Air yang berpatisipasi mengisi Hari Olahraga Nasional 2020:

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Hanifan Yudani dan Pipiet Kamelia

Pada ajang Asian Games 2018, sosok Hanifan Yudani mencuri perhatian dengan meraih medali emas pada cabang olahraga pencak silat. Lewat selebrasinya, ia memeluk Presiden RI Joko Widodo dan Menteri Pertahanan Indonesi Prabowo Subianto dalam balutan bendera Merah Putih. 

Saat perayaan Haornas 2020, Hanifan bersama istrinya Pipiet Kamelia yang sesama atlet pencak silat turut berkontribusi. Pasangan atlet pencak silat ini memadukan gerakan pencak silat dengan lagu Mars Haornas.

Lewat video Tiktok yang diunggahnya, mereka tampak kompak menunjukkan gerakan khas warisan negeri Jiran ini. Senangnya, gerakannya itu menarik perhatian warganet. 

"Ga kebayang kalau pas berantem rumah tangga mungkin bisa matah-matahin tulang kali wkwk," tulis akun @fiqihabdllh. 

@kamelia.pipiet95

Edisi HAORNAS @kemenpora_ri ##Pencaksilat

♬ Mars Haornas - Kemenpora_ri
3 dari 6 halaman

Priscilla Annabel Karen

Priscilla Annabel Karen, pernah unjuk gigi pada penampilan perdananya di ajang Asian Games 2018.  Meski baru pertama kali, ia memberikan penampilan terbaik untuk mengharumkan nama bangsa.

Atlet basket yang bergabung di tim Scorpio Jakarta ini, juga memberikan macam-macam teknik basket pada Haornas 2020. Lewat unggahan video Tiktok di @kemenpora_ri, gerakan dribble dan memutar bola basket di tangan ia mainkan seirama dengan Mars Haornas. 

 

@kemenpora_ri

 

♬ Mars Haornas - Kemenpora_ri
4 dari 6 halaman

Dwi Cindy Desyana

Tak  banyak yang tahu breakdance  termasuk dalam cabang olahraga. Lewat tariannya, Dwi Cindy Desyana sukses menyumbangkan medali emas untuk Iindonesia. Lewat ajang Sea Games 2019 di Manila, Cindy merupakan peserta terbaik pada cabang olahraga Dance Sports nomor women breaking.

Pada perayaan Haornas 2020, atlet berhijab ini mempertunjukkan gerakan breakdance-nya yang sangat bergantung pada kekuatan dan kelincahan seluruh tubuhnya. Dengan menggunakan setelan serba merah putih, dirinya terlihat asik menarikan gerakan-gerakan breakdance. 

@kemenpora_ri

Selamat Hari Olahraga Nasional! ##hariolahraganasional ##haornas2020 ##fyp ##fypã‚·

♬ original sound - KEMENPORA RI
5 dari 6 halaman

Toni Syarifudin

Toni Syarifudin merupakan atlet balap sepeda BMX Tanah Air. Tak hanya berlaga di Asian Games 2018, dirinya pun pernah bertanding di ajang Sea Games 2019 di Filipina.

Atlet kelahiran Surakarta ini turut memeriahkan Haornas 2020 melalui video Tiktok yang diunggahnya. Dalam video tersebut memperlihatkan dirinya tengah workout di lapangan sambil ditemani sepeda kesayangannya.

Selain itu, ia juga memberikan cuplikan saat ia mengendarai sepedanya saat berlaga. 

@tonisyarifudin

 

♬ Mars Haornas - Kemenpora_ri
6 dari 6 halaman

Witan Sulaeman

Kapten Timnas U-19, Witan Sulaeman saat ini tengah disibukkan dengan pemusatan latihan di Kroasia. Dirinya bersama kolega rutin menjalani latihan sepanjang hari dibimbing oleh pelatih Shin Tae-yong. 

Meski di tengah kesibukannya berlaga di ajang International U-19 Friendly Tournament 2020, Gelandang Timnas Indonesia U-19 ini pun turut merayakan Haornas 2020. 

Sembari latihan, ia mengingatkan warga Indonesia dengan secarik kertas bertuliskan "Hai jangan lupa olahraga ya" dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional 2020. 

 

 

Penulis 

Ignatia Ivani 

Universitas Multimedia Nusantara 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.