Sukses

3 Hal Ini Jadi Faktor Utama yang Membuat Seseorang Selingkuh

Tak banyak yang tahu, rupanya ini 3 faktor utama yang membuat seseorang selingkuh.

Liputan6.com, Jakarta Perselingkuhan menjadi permasalahan serius dalam sebuah hubungan asmara dan juga pernikahan. Ada banyak faktor yang membuat seseorang selingkuh.

Setidaknya ada tiga faktor utama yang menyebabkan seseorang selingkuh. Hal ini diungkapkan oleh terapis Perkawinan dan Seks Berlisensi R Scott Gornto yang telah melakukan penelitian mengenai perselingkuhan selama 15 tahun.

Namun ada hal yang cukup mengejutkan dari temuan Gornto. Pada temuan itu Gornto menyatakan bahwa biasanya orang tak betul-betul merasakan jatuh cinta dengan pihak ketiga saat perselingkuhan dimulai. Dilansir dari laman Psychology Today, berikut hasil riset Gornto tentang tiga faktor utama yang membuat seseorang selingkuh.

1. Jatuh cinta pada fantasi

Scott mencoba menjelaskan apa yang disebut jatuh cinta dengan fantasi yang dibangun dalam pikiran orang berselingkuh tentang pasangan affair-nya.

"Mereka jatuh cinta pada citra orang lain yang telah diciptakan dalam pikiran sendiri. Selingkuhannya hanyalah sebuah konstruksi, citra yang dibuat sesuai apa yang dibayangkan untuk memenuhi setiap kebutuhan mereka," ujar Scott Gornto.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

2. Rindu Pujian

Perselingkuhan memiliki inti tentang kerinduan dan kebutuhan mendalam seseorang untuk mendapatkan validasi eksternal. Siapa ang tidak suka seseorang memuji penampilan, pilihan wewangian, dan merasakan jika orang lain tertarik padanya.

"Sekali lagi, banyak orang yang berselingkuh namun tidak jatuh cinta dengan selingkuhannya. Namun dengan citra diri mereka yang baru dan indah," lanjutnya.

3 dari 4 halaman

3. Mabuk Kepayang

Dalam pertemuan awal dengan orang ketiga, mereka dibuat mabuk kebayang dengan perasaan yang didapatkan. Saat romansa baru dirasakan, hal itu membuat mereka bisa ketagihan.

"Bukan pada orang ketiga, tetapi perasaan atau bahan kimia yang dilepaskan otak saat mereka bertemu dan bersama," tambahnya.

4 dari 4 halaman

Cara keluar dari perselingkuhan

Tiga hormon utama yang dilepaskan selama tahap awal perselingkuhan di antaranya; dopamin yang juga diaktifkan oleh kokain dan nikotin. Norepinefrin atau dikenal sebagai adrenalin; dan serotonin yang menjadi bahan kimia cinta paling penting.

Pada akhirnya perselingkuhan sering sangat sedikit hubungannya dengan orang lain. Mereka memiliki cara untuk menipu untuk mendapatkan pikiran jika orang baru yang ditemui adalah belahan jiwanya.

Dengan mengingat hal di atas, Scott berharap jika sebaiknya mencoba merenungkan dan mundur selangkah. Pertimbangkan untuk mulai memenuhi kebutuhan atau kerinduan batiniah diri sendiri dengan cara yang sehat, ketimbang cara curang.

Jika dalam posisi berselingkuh dan diselingkuhi dan sedang mencoba memperbaiki pernikahan, pertimbangkanlah untuk mencari bantuan profesional dari terapis pernikahan.

Reporter: Novi Nadya/Fimela.com

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.