Sukses

Berkat Main Pokemon Go, Berat Badan Pria Ini Turun 63 Kg

Pria ini berhasil kehilangan berat badan 63,5 kg dalam satu tahun hanya dengan bermain Pokemon Go, Niatic.

Liputan6.com, Jakarta - Seorang pria dari London, Inggris berhasil kehilangan berat badan 63,5 kg dalam satu tahun hanya dengan bermain Pokemon Go, Niatic.

Pria bernama Tommy Monkhouse awalnya berbobot 158 kg. Karena bobot tubuhnya yang berlebihan, dia memutuskan perlu melakukan sesuatu untuk merubah hidupnya.

"Saya ingin merasa percaya diri dengan apa yang saya pakai. Saya perlu berubah saat itu juga Saya membutuhkan sesuatu yang benar-benar akan mendorong saya untuk menurunkan berat badan," kata Tommy seperti melansir World of Buzz, Jumat (24/1/2020).

Sejak saat itu, Tommy memutuskan untuk bermain Pokemon Go. Dia bahkan mengklaim bahwa Pokemon telah merubah sebagian besar hidupnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Berjalan 3 Jam Sehari

Dia kemudian dibantu sepasang pelatih dan memintanya untuk berjalan-jalan. Awalnya dia mengira berjalan 20-30 menit, tapi nyatanya dia harus berjalan hingga 20 km atau 3 jam dalam sehari.

"Selama setahun, saya melihat diri saya pergi dari orang yang sangat besar ini yang tidak bahagia dengan hidupnya dan yang tidak senang siapa dia. Pada akhir tahun, saya telah kehilangan 63,5 kg. Saya yakin, saya bahagia," lanjut Tommy.

Tommy mengklaim bahwa Pokemon Go telah mengubah hidupnya, tidak hanya secara fisik tapi juga mental dan emosional.

Teman-temannya bahkan memperhatikan perubahan dalam dirinya setelah ia mulai bermian Pokemon Go. Sejak saat itu, dia mulai gabung dengan komunitas Pokemon Go lokal.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.