Sukses

Mimpi Gigi Copot? Ini Maknanya Dilihat dari Ilmu Psikologi

Ternyata begini arti mimpi gigi copot menurut kacamata psikologi.

Liputan6.com, Jakarta - Sebagian besar orang menganggap bahwa mimpi hanya sekedar bunga tidur. Namun nyatanya, seorang psikolog bernama Ian Wallace mengatakan bahwa mimpi berkaitan dengan kondisi emosional manusia di dalam kehidupan sehari-hari.

Menurutnya, apa yang kita lihat dan alami di dalam mimpi merupakan manifestasi dari kondisi mental kita saat sadar.

"Selain sebagai aliran imaji yang hidup, mimpi yang kita ciptakan setiap malam juga merupakan arus emosi yang kuat. Penciptaan mimpi adalah respon alami untuk menyelesaikan semua ketegangan emosional yang kita temui dalam kehidupan sehari-hari," tutur Wallace kepada MailOnline.

Oleh karena itu, bisa jadi apa yang kita impikan memiliki makna tersendiri dilihat dari sisi psikologis. Salah satu mimpi yang kerap dialami banyak orang dan mungkin membuat mereka bertanya-tanya adalah bermimpi bahwa salah satu gigi copot.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tafsir tradisional

Nyatanya menurut tafsir mimpi tradisional, mimpi gigi tiba-tiba tanggal berkaitan dengan kematian. Namun lebih kepada kematian salah satu anggota keluarga.

Jika gigi yang tanggal terletak di depan, artinya keluarga atau kerabat lebih muda yang akan meninggal dunia. Sementara jika gigi geraham yang lepas menandakan kematian anggota keluarga lebih tua.

3 dari 3 halaman

Pandangan Psikologi

Namun menurut pandangan psikologi, gigi merupakan bagian tubuh penting dalam tubuh dengan beragam fungsi. Gigi juga bagian dari aspek penting dari penampilan kita. Jadi bila bermimpi kehilangan gigi mungkin manifestasi dari krisis kepercayaan diri.

Gigi yang tanggal mencerminkan kecemasan tentang bagaimana orang lain memandangmu. Ya, bisa dikatakan mimpi seperti ini berasal dari rasa takut akan penolakan atau rasa malu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.