Sukses

Cara Mudah Merawat Rambut Bagi Wanita Berhijab

Untuk menjaga rambut agar tetap indah meski menggunakan hijab, diperlukan perawatan ekstra.

Liputan6.com, Jakarta - Rambut merupakan mahkota bagi kaum hawa. Rambut yang hitam, lebat, serta berkilau tentu didambakan setiap perempuan. Namun, terkadang ada saja masalah yang dialami hampir semua perempuan, khususnya bagi para perempuan berhijab.

Bagi perempuan berhijab masalah rambut berminyak, berketombe dan kerontokan tentu lumrah terjadi. Rambut yang tertutup hijab menyebabkan rambut kekurangan udara, dan itu yang menimbulkan kelebihan minyak dan keringat di rambut sehingga rambut menjadi lepek. Rambut yang lembab juga menimbulkan ketombe sehingga kulit kepala menjadi gatal.

Ketombe inilah yang lama-lama menyebabkan kerontokan. Pada dasarnya kerontokan merupakan proses alami rambut, tetapi bila terjadi terus menerus akan mengakibatkan kebotakan. Banyak faktor yang menyebabkan kerontokan seperti penggunaan sampo yang kurang tepat, sering dikuncir atau tidak mengeringkan terlebih dahulu rambut yang masih basah ketika menggunakan hijab.

Sebagai perempuan yang memiliki banyak kegiatan, terkadang rambut akan berkeringat dan lembab. Maka dari itu untuk menjaga rambut agar tetap indah meski menggunakan hijab, diperlukan perawatan ekstra. Penasaran perawatan apa saja? Berikut beberapa cara mudah merawat rambut untuk perempuan berhijab.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

1. Menyisir Rambut Minimal 3 - 4 Kali Sehari

Menyisir sebaiknya menggunakan sisir plastik yang bergigi jarang untuk mengurangi kerontokan. Hindari menyisir dari garis belahan rambut karena awal kerontokan bisa bermula dari garis belahan rambut.

Rambut yang terlalu panjang akan menyebabkan rambut akan lebih cepat panas dan sirkulasi udara berkurang. Hindari model rambut berponi karena kamu harus membereskan poni yang keluar ketika berhijab. Jangan mengikat rambut terlalu kencang karena dapat membuat rambut menjadi patah dan rontok.

2. Pilihlah Hijab Berbahan Katun atau Kaos

Hijab dengan bahan katun atau kaos mempunyai pori-pori yang bisa melancarkan sirkulasi udara. Kenakan model hijab yang praktis. Buat kamu yang memiliki aktivitas tinggi sebaiknya tidak menggunakan model hijab tumpuk karena akan membuat rambut berkeringat dan memicu ketombe.

 

3 dari 3 halaman

3. Keramas Secara Teratur

Sebaiknya mencuci rambut secara teratur minimal dua sampai tiga kali dalam seminggu. Pilihlah sampo yang alami dan sesuai dengan jenis rambutmu. Gunakan juga conditioner sehabis keramas agar rambut menjadi lembut dan kuat. Gunakan juga masker rambut seminggu sekali agar menjaga kekuatan dan kesehatan akar rambut.

Merawat kulit dan rambut dengan produk yang tepat juga wajib dilakukan. Nah, beberapa jenis sampo ini bisa membantu mengatasi permasalahan pada rambutmu.

  • Sariayu Hijab Shampoo

Sampo satu ini memiliki kandungan urang aring, daun mangkukan, daun mint, jeruk purut, lidah buaya, dan cabai rawit. Kandungan yang terdapat di dalam sampo tersebut berfungsi untuk menghitamkan, menyuburkan rambut, menguatkan akar rambut, mengatasi masalah kerontokan, mengendalikan minyak berlebih, menyuburkan rambut, menyegarkan kulit kepala, mencegah ketombe, dan rambut rontok. 

  • Sariayu Hijab Intense Series Shampoo Anti Dandruff

Memiliki kandungan selenium yang membantu mengatasi masalah jamur malassezia yang dapat membuat kulit kepala kering dan mengelupas sehingga menjadi masalah ketombe. Selenium membantu membersihkan serpihan kulit kepala ini dan mendorong pertumbuhan rambut.

  • Sariayu Hijab Intense Series Shampoo Hairfall

Kandungan kacang polong dan kedelai yang kaya akan protein dapat membantu memperkuat rambut sehingga rambut tidak mudah rontok. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.