Sukses

Mahasiswa Pem Akamigas Cepu Terpilih Jadi Duta Perguruan Tinggi Kedinasan Tahun 2018

Setelah melewati beberapa tahapan tes, Doni Aditya Saputra dari Pem Akamigas Cepu dan Brelyantika Indra Jesa dari STKS Bandung terpilih jadi Duta Perguruan Tinggi Kedinasan Tahun 2018

Liputan6.com, Jakarta Setelah melewati beberapa tahapan tes, di malam puncak, Doni Aditya Saputra dari Politeknik Energi dan Mineral (Pem) Akamigas Cepu dan Brelyantika Indra Jesa dari STKS Bandung terpilih menjadi Duta Perguruan Tinggi Kedinasan Tahun 2018. Penghargaan diserahkan oleh Direktur Jenderal Imigrasi Dr. Ronny F. Sompie, S.H., M.H. di Balai Sarbini, Jakarta, Rabu (24/10/2018).

Selain Duta Perguruan Tinggi Kedinasan Tahun 2018, ada beberapa kategori lain yang juga dinilai para Juri, seperti Duta Intelektual, Duta Pelayanan Publik, Duta Inovasi, Duta Berbakat, Duta Favorit dan Kategori Busana Terbaik. Para pemenang diharapkan dapat menjadi agent of change bagi para generasi muda. Juga menjadi role model bagi lingkungan.

Dengan gelar ini, mereka diharapkan juga mampu meningkatkan eksistensi Perguruan Tinggi Kedinasan di kancah internasional serta kualitas individu dan generasi muda yang smart dan berkarakter, khususnya di bidang pendidikan.

Bakal Rutin

Mengangkat tema “Membangun Generasi Muda yang Smart dan Berkarakter”, Lomba Pemilihan Duta Perguruan Tinggi Kedinasan Tahun 2018 ini dilaksanakan untuk meningkatkan eksistensi serta kualitas sekaligus menyambut ulang tahun Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia.

Lomba yang baru pertama kali dan Diinisiasi oleh Direktur Politeknik Imigrasi, Pramella Yunidar Pasaribu, S.H.,M.H. ini bakal menjadi agenda rutin setiap tahunnya. Sekurangnya ada 17 Perguruan Tinggi Kedinasan yang ikut dalam lomba ini.

Sekitar 22 pasangan mengikuti agenda yang cukup padat dari 21 hingga 24 Oktober. Mereka mengikuti berbagai kegiatan, mulai dari seminar bertajuk “Impactfull Presentation Skill” oleh Lala Tangkudung dan Seminar “Etika dalam Sosial Media” oleh Managing Editor Liputan6.com, Gabriel Abdi Susanto. Peserta juga mesti mengikuti tes tertulis, tes wawancara, tes presentasi juga tes bakat minat.

Kegiatan ini mengedepankan karakter, skill, intelektual dari para peserta didik di Perguruan Tinggi Kedinasan. 

Malam Penganugerahan Duta Perguruan Tinggi Kedinasan 2018 ini menghadirkan Deputi Bidang Reformasi dan Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan Muhammad Yusuf Ateh, Ak., MBA., Deputi SDM Dr. Ir. Setiawan Wangsaatmaja, Dipl., S.E., M.Eng., Akademisi Prof. Dr. Juanda, Communication Expert Shahnaz Haque dan Adithia Maulana sebagai dewan juri.

Tidak hanya itu, Miss Indonsia Tahun 2007 Kamidia Radisti dan Sekjen Badilmiltun Jeanny H.V. Hutauruk, S.E., M.M., Ak., CA juga dilibatkan dalam penjurian Tes Presentasi. Acara ini juga dihadiri oleh Jajaran pejabat di Kementrian Hukum dan HAM RI, Dewan Pimpinan Pusat dan Dewan Pengawas FMKI, serta orangtua, kerabat, dan para taruna dari seluruh PTK di Indonesia.

Syafitri Rinjani, Taruni Politeknik Imigrasi Semester IV

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.