Sukses

Simpati Paris Saint-Germain untuk Korban Gempa Palu: Tetap Kuat Indonesia

Salah satu bentuk dukungan dan simpati terhadap korban gempa Palu serta bencana alam lainnya, datang dari klub sepakbola Paris Saint-Germain (PSG).

Liputan6.com, Jakarta - Dukungan dan solidaritas terhadap korban bencana gempa Palu dan Donggala, tsunami, serta bencana alam lainnya yang terjadi di beberapa daerah di Indonesia belakangan ini, datang dari berbagai penjuru dunia. Bantuan berupa dana dan barang, diberikan oleh para miliarder, tokoh ternama dunia, pemerintah negara sahabat, publik figur, dan lain-lain.

Salah satu bentuk dukungan tersebut datang dari klub sepakbola Paris Saint-Germain (PSG). Tim sepak bola Prancis yang bermarkas di Paris ini menunjukkan kepedulian mereka terhadap Indonesia dengan cara yang tak biasa.

Pada laga antara PSG yang menjamu Olympigque Lyon di Stadion Parc Des Princes, Minggu (07/10) malam, pihak tuan rumah menunjukkan bentuk simpati mereka untuk korban bencana gempa dan tsunami Palu dan Donggala, gempa di Lombok, serta bencana alam lainnya yang merenggut korban di Indonesia.

LED di balkon tribun stadion menampilkan tulisan "Tetap Kuat Indonesia." Juga terdapat versi berbahasa Inggris dengan tulisan "Stay Strong Indonesia."

Foto-foto bentuk simpati tersebut kemudian diunggah oleh akun Twitter fans klub PSG Indonesia.

"Paris Saint-Germain menyampaikan pesan dukungan saat laga #PSGOL kepada Indonesia yang mendapatkan musibah gempa dan tsunami di beberapa daerah. Doa dan pikiran kami bersama kalian. Tetap kuat Indonesia!"

 

Demikian bunyi kalimat di foto-foto tersebut. Hingga kini, unggahan tersebut telah di-retweet lebih dari 8 ribu kali dan disukai lebih dari 7 ribu kali. Laga malam itu sendiri berakhir dengan kemenangan PSG atas Lyon, 5-0.

 

* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Respons Warganet

Warganet sendiri sangat mengapresiasi bentuk dukungan dan simpati dari PSG tersebut.

"Suwun dulur dulur prancis," cuit akun @Squadra1923.

"Merci #terimakasih @PSG_inside @PSGindonesia Semoga Indonesia #tetapkuat #StayStrong everyone in #Sulawesi @BNPB_Indonesia @SAR_NASIONAL @palangmerah @Kemlu_RI," cuit akun @KBRI_Paris.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.