Sukses

Warga Kota Ini Angkat Anjing Golden Retriever Jadi Wali Kota

Satu kota di California, Amerika Serikat, memutuskan mengangkat seekor anjing Golden Retriever sebagai wali kota.

Liputan6.com, Jakarta Satu kota di California, Amerika Serikat, memutuskan mengangkat seekor anjing Golden Retriever sebagai wali kota. Kota itu adalah Idyllwild.

Maximus Might Dog Mueller II sendiri tampak tak keberatan dengan apa yang ia lakukan kini. Walikota Max, panggilan Maximus, menjalankan tugasnya dengan mengesankan.

Ada alasan tersendiri mengapa binatang peliharaan yang diangkat menjadi wali kota. Menurut Phyllis Mueller, Kepala Staf Wali Kota Max, tradisi tersebut bermula pada tahun 2012. Enam tahun lalu, Idyllwild memutuskan untuk melakukan pemilihan wali kota pertamanya.

"Syaratnya, Anda harus merupakan penduduk setempat. Tapi, Anda tak bisa mencalonkan diri Anda sendiri. Sebaliknya, Anda harus mencalonkan hewan peliharaan Anda," tutur Mueller kepada ABC.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

Dalam pemilihan umum pertama, sebanyak 14 ekor anjing dan 2 ekor kucing maju mencalonkan diri. Yang menarik, pemilihan umum tersebut juga dijadikan ajang mengumpulkan dana bagi penyelamatan hewan.

Tiap pemilih harus membayar US$ 1. Paman Max keluar menjadi calon dengan suara terbanyak pada pemilu pertama tersebut.

Setiap hari, Max dan tuannya, Mueller, akan melakukan kunjungan publik. Mereka blusukan sekaligus menarik perhatian para turis. Max akan duduk di atas truk pickup pribadinya dan berkeliling sambil menyapa para warga.

"Tugasnya membagi cinta kasih, sementara tugas saya membantu menjalankan visi kantor wali kota untuk Idyllwild. Jadi, kami benar-benar menjalankan kantor wali kota yang sebenarnya," kata Mueller.

Siapa sangka, warga dan turis menyukai pilihan terhadap wali kota tak biasa itu. Mereka mengakui kalau Max adalah anjing yang ramah dan baik hati.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.