Sukses

Ingin Meninggal Saat Ramadan, Doa Pria Ini Terkabul

Ada kisah bagaimana seorang pria yang berdoa agar meninggal di bulan Ramadan dan doanya itu terkabul.

Liputan6.com, Jakarta - Selain hari Jumat, meninggal di bulan Ramadan dianggap sebagai kematian yang amat diinginkan umat Islam. Hal ini dikarenakan Ramadan dianggap sebagai bulan yang baik. Uniknya, ada kisah bagaimana seorang pria yang berdoa agar meninggal di bulan Ramadan dan doanya itu terkabul.

Almarhum bernama Zainal Ahmad meninggal dalam kecelakaan lalu lintas di Kilometer 277.8 Lebuhraya Utara-Selatan, Negeri Sembilan. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 7.40 pagi waktu setempat.

Pria berusia 57 tahun yang bertugas di Divisi Pemadam Kebakaran Negeri Sembilan (JBPM) itu tengah dalam perjalanan ke tempat kerja di Seremban 2. Di lokasi kejadian, skuter yang dikendarainya kehilangan kendali dan menabrak belakang truk derek di pinggir jalan.

Menurut sang istri, Jamaliah Mohd Amin, almarhum pernah mengatakan akan lebih baik jika ia meninggal di bulan Ramadan. Sebelum kejadian, Jamaliah dan almarhum sempat sahur bersama dan salat subuh di masjid dekat rumah.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Firasat

Sang istri mengaku, tingkah suaminya tidak biasa saat akan berangkat kerja kali itu. Suaminya sempat membelai kucing di luar rumah dan menoleh ke arah istrinya.

"Ia bahkan mengenakan baju terbalik tapi tidak memedulikannya karena sudah terlambat. Aku tak menyangka itu pertanda kalau dia akan meninggal," ungkap Jamaliah seperti dikutip dari eberita.org.

Wanita itu mengaku akan merindukan suaminya saat Ramadan. Terlebih, almarhum rutin berbuka puasa bersama, salat tarawih, serta tadarus bersama sepanjang Ramadan.

"Allah menjemput suami saya di bulan baik. Saya menerima kepergiannya," pungkas Jamaliah.

Reporter: Sugiono

Sumber: Dream.co.id

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.