Sukses

Menu Maksi: Bolu Kambu alias Bandeng Isi yang Yummy

Bandeng isi yang satu ini sangat lezat meski pembuatannya agak merepotkan

Citizen6, Jakarta Bolu kambu, atau bandeng isi...atau di Surabaya tempat asal ku biasa disebut otak-otak Bandeng. Bahan-bahannya sama sekali nggak ada yang susah, semua mudah di cari....tapi proses membuatnya boooo!!!!!! RIBETTTTTTT!!!!

Untungnya misahin daging bandengnya dah kulakukan di sebelumnya. Kalo dilakukan dihari yang sama....dijamin mabok aku berlama-lama di dapur. Tapi Rasanya sebanding dengan keribetannya...yummyyyyy!!!!! anak-anak semua suka...... puasss deh...!!!

Bahan :

- 2 ekor ikan bandeng (1000 gr) 

- 2 butir telur 

- 100 gr kelapa parut kasar, sangrai, haluskan 

- 1 1/2 sdm air asam jawa, dilarutkan dalam 2 sdm air 

- 1/2 sdm garam 

- 1/2 sdt gula pasir

 - minyak untuk menggoreng 

Bumbu halus : 

-1 sdt ketumbar sangrai 

- 1 batang sereh, ambil putihnya lalu goreng 

- 1 cm lengkuas, goreng

 - 5 butir bawang merah, goreng 

- 2 siung bawang putih, goreng 

- 1/2 sdt merica bubuk 

Cara membuat :

  1. Bersihkan ikan. Pukul-pukul badan ikan. Keluarkan tulang ikan dan dagingnya.
  2. Kukus daging ikan di atas api sedang 15 menit sampai matang. Bersihkan durinya, haluskan.
  3. Campur daging ikan, bumbu halus, kelapa sangrai, telur, air asam, garam dan gula pasir sampai rata.
  4. Masukkan ke dalam kulit ikan sambil dipadatkan. Celupkan ke dalam telur. Goreng dengan api panas sedang sampai matang dan keemasan. Angkat.

Ingin mencoba resep-resep lezat lainnya? Cek di sini

Pengirim:

Yulyan Parwati

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini