Sukses

Ibadah Qurban Kini Bisa dengan Program Cicilan 0%

Ini merupakan kabar baik bagi umat muslim yang ingin menunaikan ibadah qurban

Citizen6, Bandung Meskipun harga hewan qurban tahun ini sudah mengalami kenaikan, namun RZ (Rumah Zakat) tidak akan menaikan harga hewan yang digunakan dalam program Superqurban 2014. Hal tersebut dikarenakan RZ telah memiliki mitra peternak lokal yang sudah berkomitmen sejak lamaa, jauh sebelum mendekati Idul Adha.

"Oleh karena itulah harga program Superqurban tidak akan mengalami kenaikan hingga hari Tasyrik. InsyaAllah stok hewan qurban baik kambing maupun sapi tetap aman," ungkap CEO RZ Nur Efendi, Selasa (23/9).

Adapun hewan qurban yang akan digunakan dalam proses Superqurban berasal dari para peternak di Probolinggo. Menurut Efendi, mereka telah bermitra dengan RZ sejak tahun 2000 untuk pengadaan hewan qurban. "InsyaAllah kami bekerjasama dengan para peternak yang profesional sehingga bisa menyediakan hewan-hewan terbaik," kata Efendi.

Bahkan untuk memudahkan umat muslim dalam menunaikan ibadah qurban tahun ini, RZ bekerjasama dengan 6 bank mengadakan program cicilan 0% untuk Superqurban. Caranya adalah dengan melakukan pembayaran Superqurban dengan menggunakan kartu kredit bank BCA, Mandiri, BNI Syariah, Bank Mega, CIMB Niaga, dan OCBC NISP Syariah.

"Alhamdulillah, tentunya ini merupakan kabar baik bagi umat muslim yang ingin menunaikan ibadah qurban, namun terlupa untuk menyisihkan uang di bulan-bulan sebelumnya. Pastinya akan sangat meringankan," ungkap Chief Fundraising Officer Asep Nurdin.

Superqurban merupakan optimalisasi daging qurban menjadi kornet sehingga manfaatnya dapat dirasakan lebih lama, dan proses pendistribusiaannya bisa lebih luas. Selama 14 tahun, RZ telah menyebarkan lebih dari 3 juta paket Superqurban ke seluruh daerah di Indonesia hingga manca negara.

Pengirim:

Sari Asih
Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini