Sukses

Tangkal Hoaks, Pelatihan Jurnalistik Digelar Bagi Ibu Rumah Tangga

Usaha bersama untuk menangkal hoaks terus dijalankan berbagai pihak. Tak terkecuali bagi kalangan remaja, ibu rumah tangga, hingga ketua RW.

Liputan6.com, Jakarta - Usaha bersama untuk menangkal hoaks terus dijalankan berbagai pihak. Tak terkecuali bagi kalangan remaja, ibu rumah tangga, hingga ketua RW.

Hal ini dilakukan oleh Kelompok Informasi Masyarakat (KIM), Walangsungsang, Kota Cirebon. Mereka mengadakan pelatihan jurnalistik bagi warga agar mampu membedakan informasi hoaks dan fakta.

Wakil Wali Kota Cirebon, Eti Herawati pun menyambut baik pelatihan ini. Ia berharap pelatihan ini berguna bagi masyarakat agar tak terpapar hoaks.

"Berita hoaks banyak ditemukan di internet atau media sosial. Makanya produk jurnalistik harus mampu menangkal hoaks tersebut," ujar Eti dilansir laman resmi Kota Cirebon.

"Dalam menyiarkan informasi perlu menggunakan kaidah jurnalistik. Agar mudah dipahami isinya oleh masyarakat dan dapat dipertanggungjawabkan," kata Eti menambahkan.

Ia juga mengingatkan risiko bagi warga yang kerap menyebarkan informasi tanpa verifikasi. "Hati-hati dalam menyebarkan informasi. Jangan gara-gara asal sebar, akhirnya melanggar UU ITE," kata Eti mengakhiri.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.