Sukses

Deretan Foto Hoaks Sepekan: Surat Pencabutan Pemberlakuan Pandemi hingga Bukti Indonesia Sudah Bebas dari Covid-19

Beberapa foto hoaks telah ditelusuri Cek Fakta Liputan6.com selama sepekan. Berikut rangkumannya.

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah kabar hoaks masih beredar di media sosial selama sepekan terakhir. Beberapa di antaranya menyebar dalam bentuk foto.

Salah satunya foto yang diklaim surat pencabutan pemberlakuan pandemi Covid-19, informasi tersebut beredar lewat palikasi percakapan WhatsApp.

Surat pencabutan pemberlakukan pandemi Covid-19 yang beredar menampilkan halamaan belakang surat terdapat kalimat sebagai berikut:

"Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dicabut dan dinyatakan tidak berlaku.

Demikian agar dapat dipedomani dan dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab."

Surat tersebut ditandatangani oleh Kepala BNPB sekaligus Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Mayor Jenderal TNI Suharyanto, pada 2 Maret 2022.

Namun setelah ditelusuri, foto yang diklaim surat pencabutan pemberlakuan pandemi Covid-19 tidak benar. Surat tersebut merupakan regulasi baru tentang Protokol Kesehatan Perjalanan Luar Negeri (PPLN) bukan pencabutan status pandemi.

Selain foto yang diklaim surat pencabutan pandemi Covid-19, terdapat foto hoaks lainnya yang telah ditelusuri. Beriktu rangkumannya.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Foto Ini Bukan Bukti Indonesia Sudah Bebas dari Covid-19

Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim foto bukti Indonesia sudah terbebas dari Covid-19, informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 1 Januari 2022.

Klaim foto bukti Indonesia sudah terbebas dari Covid-19 menampilkan rangkaian foto yang menampilkan Jokowi sedang berkumpul dengan sejumlah orang dengan ornamen Tionghoa tanpa menggunakan masker.

Dalam foto tersebut terdapat tulisan sebagai berikut:

"acara seperti ini gak ada itu yang namanya omicron, omicran atau omicrun...

yang ada para bedebah Penghianat NKRI

Dia memang tidak saja budah oligarki dan petugas partai....

tapi juga dia lebih kejam dari firaun"

Unggahan foto tersebut diberi keterangan sebagai berikut:

"Ini bukti kalo indonesia sdh bebas coped😃"

Setelah ditelusuri, foto yang diklaim bukti Indonesia sudah terbebas dari Covid-19 tidak benar. Peristiwa dalam foto tersebut memang dalam rangka perayaan Imlek, namun sebelum ditetapkannya pandemi Covid-19.

Baca selengkapnya di tautan berikut ini. 

 

3 dari 3 halaman

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.