Sukses

Patrick Vieira: City Salah Biarkan Pogba ke Juventus

"Tidak mendatanginya saat dia meninggalkan The Red Devils adalah suatu kesalahan besar," ucap Patrick Vieira, pelatih junior Manchester City

Kegagalan Manchester City mendaratkan Paul Pogba sepertinya menjadikan penyesalan yang begitu mendalam buat Patrick Vieira. Mantan pemain City yang kini ditunjuk menjadi pelatih junior itu menyebut Pogba sebagai pemain hebat. Ia merasa timnya telah membuat kesalahan saat membiarkan Pogba hijrah dari Manchester United ke Juventus.

"Dia pemain yang sangat saya suka. Saya melihat dia bermain untuk Manchester United dan tidak mendatanginya saat dia meninggalkan The Red Devils adalah suatu kesalahan besar. Dia adalah pemain yang luar biasa," ucap Vieira pada L'Equipe Rabu (20/11/2013).

Saat ini Pogba tampil gemilang bersama Juve. Sejak didatangkan pada Juli tahun lalu, pemain berusia 20 tahun itu sudah mengemas 54 penampilan di ajang resmi. Meski harus berbagi tempat dengan gelandang senior seperti Andrea Pirlo dan Claudio Marchisio, Pogba justru mampu mengatasi tekanan dan tampil brilian hingga dijuluki sebagai The Next Patrick Vieira.

Namun demikian, Vieira tak sependapat saat disamakan dengan juniornya. Pria berusia 37 tahun itu menilai Pogba lebih hebat darinya.

"Banyak orang mengatakan, dia bermain seperti saya dulu. Tapi saya pikir dia bermain lebih menyerang dan memiliki bakat secara teknis," tuturnya.

Tak hanya di Juventus, Pogba juga menunjukkan penampilan memukau saat mengenakan seragam Timnas Prancis. Dari tujuh penampilannya bersama tim senior, Pogba sudah bisa mengukir satu gol dan kini ia ikut mengantarkan negaranya lolos ke Piala Dunia Brasil tahun depan. (Vin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.
    Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.

    Paul Pogba

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.

    Juventus

  • Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso
    Manchester City menjadi salah satu klub elite Liga Inggris dalam 1 dekade terakhir

    Manchester City

  • Patrick Vieira

Video Terkini