Sukses

Tiga Legenda Livepool Jadi Pelatih Tim Junior

Ketiganya yakni Robbie Fowler , Steve McManaman dan Rob Jones. Mereka akan terlibat ke dalam staf kepelatihan Liverpool junior.

Mantan pemain Liverpool yang sudah pensiun, Robbie Fowler , Steve McManaman dan Rob Jones dipercaya mengisi lowongan sebegai staf kepelatihan. Ketiganya akan dipekerjakan untuk mengembangkan bakat para pemain muda The Reds.

Manajer Liverpool, Brendadn Rodgers menunjuk langsung tiga nama tersebut. Hal tersebut dilakukannya demi memenuhi janji yang sudah diucapkan beberapa waktu lalu. Kala itu, Rodgers mengatakan bakal melibatkan mantan pemain Liverpool untuk bekerja di bawahnya.

"Tentu merupakan hal bagus memiliki Robie, Steve, dan Rob," ucap Rodgers yang dikutip dari Daily Mail. "Saya mengatakan pada akhir musim bahwa saya ingin mendapatkan lebih banyak mantan pemain untuk terlibat dan selama berada di luar musim saya bicara dengan beberapa orang dari mereka. Lalu sepertinya mereka menikmati bekerja dengan anak-anak," jelasnya lagi.

Rodgers memang berambisi untuk mengembangkan para pemain muda Liverpool. Hal tersebut ia sudah terapkan di skuatnya saat ini. Rodgers memanggil pemain-pemain yang lahir dari akademi Liverpool junior seperti Jon Flanagan, Andre Wisdom, dan Raheem Sterling. Bahkan saat ini skuatnya didominasi oleh pemain-pemain yang berusia 27 tahun ke bawah.

"Bagi saya penting memiliki pemain seperti itu. Tiga dari mereka (Fowler, McManaman, Jones) telah datang baru-baru ini dan saya tahu mereka menikmati keterlibatan saat bekerja dengan anak-anak muda," sebutnya.

Sebagai pemain dulu, tiga alumni Liverpool tersebut berperan di posisi yang berbeda. Fowler dulu bermain di posisi striker. Adapun McManaman berperan sebagai gelandang. Semntara Jones, ia biasa ditempatkan di lini pertahanan.

Oleh Rodgers, ketiganya ditugaskan untuk melatih tim muda sesuai dengan perannya di masa lalu. Fowler khusus mengasah ketajaman para striker, McManaman membangun kemampuan para pemain di lini tengah, dan Jones membentuk skuat muda agar tangguh di pertahanan.

"Steve McManaman bekerja sama dengan pemain sayap dan penyerang. Rob Jones melakukan beberapa pekerjaan dengan lini pertahanan, dan Robbie Fowler jelas bekerja dengan para striker," tutur Rodgers. "Para pemain uda datang menjemput informasi penting dan saya senang itu bekerja dengan baik."

Untuk sementara ini, racikan strategi pemain muda ala Rodgers berjalan dengan baik. Liverpool yang sempat kesulitan menanjak di papan klasemen beberapa musim lalu berubah menjadi tim yang cukup konsisten. Dari enam laga, kubu The Anfield Gank sudah memenangkan empat pertandingan. Atas capaiannya tersebut, mereka kini duduk di posisi dua klasemen sementara.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.