Sukses

Biang Kerok Frenkie de Jong Belum Mau Pindah ke MU

MU belum bisa mendapatkan De Jong dari Barcelona hingga pertengahan Juli, rupanya ini biang keroknya.

Liputan6.com, Jakarta- Gelandang Barcelona Frenkie de Jong begitu diminati Manchester United. Pelatih anyar MU Erik ten Hag sangat ingin reunian dengan De Jong di Stadion Old Trafford pada musim 2022/2023.

Frenkie De Jong sudah dikejar MU sejak Juni lalu. Saga pemain asal Belanda itu masih belum rampung hingga 18 Juli 2022. MU dan Ten Hag tak bisa meyakinkannya untuk hijrah ke Old Trafford.

MU sebenarnya dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan Barcelona seputar mahar transfer De Jong. Barca menerima tawaran MU senilai 75 juta euro ditambah bonus yang bisa membengkak menjadi 85 juta euro.

Sayangnya De Jong menolak pindah ke MU. Dia beberapa kali menegaskan ingin bertahan di Barcelona. Blaugrana merupakan klub impiannya.

Kepindahan De Jong ke Manchester United kini hampir dipastikan batal. Pemain 25 tahun itu malah ikut tur pramusim Barcelona ke Amerika Serikat.

Menurut media Spanyol Sport, belum maunya De Jong menerima pinangan MU karena menunggu tawaran dari Bayern Munchen. De Jong cuma mau pindah dari Barcelona jika hijrah ke Bayern Munchen.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Haus Gelar

De Jong begitu haus gelar juara. Eks pemain Ajax Amsterdam itu melihat di Munchen lebih berpeluang mendulang banyak trofi ketimbang pindah ke MU.

Kemungkinan reunian dengan teman dekanya Matthijs de Ligt juga membuat De Jong memprioritaskan Munchen. Kebetulan Munchen sedang giat memburu De Ligt dari Juventus.

Munchen kabarnya hampir pasti akan mendapatkan De Ligt. Kepindahan De Ligt akan rampung pertengahan pekan ini.

Namun Munchen sendiri belum ada niatan merekrut De Jong. Mereka fokus mendatangkan De Ligt dan kemudian akan memburu striker sebagai pengganti Robert Lewandowski.

3 dari 4 halaman

Tak Dibtuuhkan

Tenaga De Jong sebenarnya tak terlalu dibutuhkan Munchen karena mereka baru saja mendatangkan gelandang berbakat Ajax Ryan Gravenberch di awal bursa transfer musim panas 2022.

Munchen mungkin baru akan bergerak mengejar De Jong di penghujung bursa transfer musim panas 2022 setelah membereskan kepindahan De Ligt dan striker baru. Die Rotten juga baru akan bergerak jika De Ligt meminta De Jong ikut dibawa ke Allianz Arena.

Lini tengah Munchen saat ini sudah cukup gemuk. Selain Gravenberch, mereka masih punya Joshua Kimmich, Leon Goretzka dan Marcel Sabitzer.

4 dari 4 halaman

Klasemen

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.