Sukses

Ten Hag Tak Khawatir Ronaldo Tinggalkan MU, Sudah Temukan Penggantinya

Liputan6.com, Jakarta- Megabintang Cristiano Ronaldo kabarnya sudah memutuskan untuk pergi dari Manchester United. Pria Portugal itu tak mau bertahan di MU pada musim 2022/2023 karena tak yakin bisa meraih gelar juara.

Pada awal Juli 2022, Ronaldo dikabarkan sudah memberitahu MU untuk tidak menghalangi kepergiannya di musim panas 2022. Eks pemain Juventus itu meminta MU mendengarkan setiap tawaran yang masuk untuk dirinya.

Ronaldo ingin pindah ke klub yang main di Liga Champions musim depan. MU hanya akan bermain di Liga Europa pada musim 2022/2023. Ronaldo juga kecewa berat dengan perkembangan MU yang belum bisa merekrut pemain top hingga 4 Juli 2022.

MU dilaporkan masih berusaha mempertahankan Ronaldo. Mereka tidak mau melepasnya meski sang pemain diperkirakan akan terus mendorong kepindahan dari Old Trafford pada beberapa pekan mendatang.

Walau MU ingin mempertahankan, manajer Erik ten Hag justru tak terlalu khawatir jika Ronaldo pergi. Erik Ten Hag sudah menyiapkan skenario bila skuad asuhannya tanpa Ronaldo musim depan.

Ten Hag bahkan sudah menemukan sosok untuk menggantikan posisi Ronaldo. Mirror melaporkan Ten Hag ingin MU mendatangkan anak asuhnya di Ajax Amsterdam, Antony untuk menggantikan Ronaldo.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Berhemat

Begitu Ronaldo dipastikan pergi, MU akan langsung bergerak menyelesaikan transfer Antony. Kepergian Ronaldo akan membuat MU berhemat banyak soal gaji. Saat ini Ronaldo dibayar 500.000 poundsterling per pekan.

MU juga akan mendapat dana tambahan dari mahar transfer Ronaldo. Setan Merah tidak akan mau melepas Ronaldo secara gratis di musim panas 2022.

3 dari 4 halaman

Bandrol

Antony sebenarnya sudah dikaitkan dengan MU sejak Ten Hag dipastikan bergabung ke Old Trafford. Namun MU mengurungkan niat merekrutnya karena harga yang mahal sebesar 70 juta pound.

Anggaran belanja MU musim panas 2022 hanya 100 juta pound. Ten Hag harus berhemat. Dengan dilepasnya Ronaldo, MU diyakini akan bisa mewujudkan keinginan Ten Hag merekrut Antony.

4 dari 4 halaman

Klasemen

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.