Sukses

Manchester United Segera Dapatkan Tanda Tangan Striker Ajax

Manchester United telah mengirim utusan ke Amsterdam untuk segera mendapatkan tanda tangan striker Ajax Antony.

Liputan6.com, Manchester - Antony menikmati musim 2021-2022 dengan mengesankan bersama Ajax. Dia mencetak 12 gol dan mencatat 10 assist dalam 32 penampilan di semua kompetisi.

Delapan gol dan empat assist antara lain dibuat Antony dalam 23 pertandingan Ajax di Eredivisi. Sementara di Liga Champions, pemain timnas Brasil itu membuat dua gol dan empat assist dalam tujuh penampilan.

Masa depan Antony telah menjadi subyek banyak spekulasi dalam beberapa bulan terakhir. Manajer baru MU Erik ten Hag dikabarkan tertarik untuk membawa striker berusia 22 tahun itu ke Old Trafford.

Menurut The Sun, Manchester United sudah mengirim utusan ke Amsterdam, Selasa (21/6/2022), untuk mengamankan tanda tangan Antony. Man United berharap bisa mendapatkannya dengan biaya 40 juta pound atau sekitar Rp 727,8 miliar.

Antony secara tak langsung sudah menyatakan bersedia mengikuti Erik ten Hag bergabung dengan juara Liga Inggris 20 kali itu.

"Saya ingin berterima kasih atas semua yang Anda ajarkan kepada saya. Ketahuilah bahwa saya akan selalu mendukung Anda jika Anda membutuhkan saya," tulis Antony di akun media sosialnya ketika Erik ten Hag mengambil pekerjaan sebagai manajer MU.

Anthony didatangkan Ajax dari Sao Paulo pada Juli 2020. Dia sebagian besar bermain sebagai penyerang sayap kanan, posisi yang harus diperbaiki Man Utd selama beberapa tahun terakhir.

Jadon Sancho yang direkrut MU dari Borussia Dortmund lebih sering bermain di kiri pada musim lalu.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pemain Ajax lainnya

Antony bukan satu-satunya pemain Ajax yang masuk dalam bidikan Manchester United. Jurrien Timber juga disebut-sebut menjadi salah satu prioritas Erik ten Hag.

Sayang, upaya MU terganjal campur tangan Louis Van Gaal. Bisikan mantan manajer MU tersebut membuat proses negosiasi menjadi mandek. Dia konon mendesak Timber untuk tidak pindah ke Old Trafford.

Jurnalis Belanda Marcel van der Kraan mengungkapkan Van Gaal tak setuju Timber bergabung dengan MU. Dia menilai pemain timnas Belanda itu harus bertahan di Ajax selama satu musim lagi.

Sebab, Timber bisa saja kehilangan tempat dalam skuad Oranje di Piala Dunia 2022. Ini jika dia gagal tampil sebagai pemain reguler bersama Setan Merah.

"Saya pikir, sang pemain (Timber) sudah siap untuk datang (ke Old Trafford). Agennya pergi ke London, ke kantor Manchester United, dua minggu lalu dan saya pikir mereka telah melakukan pembicaraan yang sangat positif. Uang tidak pernah menjadi masalah (dalam rencana ini)," ungkap Van der Kraan kepada Sky Sports, seperti dilansir dari Metro.

"Akan tetapi, seseorang muncul (membalikkan keadaan), (dia adalah) Louis van Gaal. (Van Gaal) memberi tahu sang pemain bahwa jika ia pergi ke sana (MU), peluangnya untuk bermain bersama Belanda di Piala Dunia bisa terbatas," sambung sang jurnalis.

 

3 dari 3 halaman

Frenkie de Jong

Manchester United juga berharap bisa segera menyelesaikan transfer Frenkie de Jong dari Barcelona. Bahkan, MU sudah bersedia menjual Anthony Martial dan Eric Bailly, yang dananya bakal dipakai untuk mendapatkan gelandang asal Belanda itu.

CEO MU Richard Arnold telah mengatakan klub memiliki uang untuk mengontrak De Jong. Tapi, Setan Merah memiliki hal-hal yang menghalangi mereka untuk segera memboyong pemain berusia 25 tahun tersebut.

"Sebagai klub, kami melakukan segala yang mungkin untuk menyelesaikan kesepakatan," kata Arnold kepada sekelompok pemrotes anti-Glazer di sebuah pub Cheshire, belum lama ini, seperti dikutip Sportsmole.

"Saya sudah berhari-hari mencoba menyelesaikannya, uangnya ada tetapi ada hal-hal yang menghalangi kami yang tidak bisa saya katakan."

Sebuah laporan, baru-baru ini, mengklaim Frenkie de Jong telah membersihkan lokernya di Barcelona. Hal ini menandakan Man Utd membuat kemajuan dalam mengejar mantan pemain muda Ajax tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.
    Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.

    man utd

  • Antony, adalah pemain sepak bola profesional Brasil yang bermain sebagai sayap kanan untuk klub Manchester United dan tim nasional Brasil.
    Antony, adalah pemain sepak bola profesional Brasil yang bermain sebagai sayap kanan untuk klub Manchester United dan tim nasional Brasil.

    antony

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Ajax

  • Bursa Transfer

  • Berita Bola

Video Terkini