Sukses

Top 3 Berita Bola: Demi Ten Hag, MU Berharap Bantuan Newcastle

Berita bola soal MU yang mengemis bantuan dari Newcastle United agar membeli pemainnya menjadi sorotan di Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta- Berita bola soal rencana transfer pemain Manchester United masih jadi sorotan di Liputan6.com sepanjang 20 Juni 2022. MU kini berharap Newcastle United mau menampung pemainnya.

MU butuh banyak pemain baru di bursa transfer musim panas 2022. Demi memuaskan manajer anyar Erik ten Hag, MU harus melego beberapa pemain dulu sebelum bisa membeli.

Salah satu pemain yang akan didepak adalah bek Eric Bailly. Pemain asal Pantai Gading itu tidak masuk perencanaan Erik Ten Hag. MU menawarkan Bailly kepada Newcastle.

Selain soal Bailly dan Newcastle, MU saat ini juga sedang pusing karena pemain incarannnya Jurrien Timber dari Ajax Amsterdam menolak bergabung. Timber dihasut eks pelatih MU Luis van Gaal.

Satu pemain buruan MU lainnya James Ward-Prowse juga memutuskan tidak akan pindah. Pria Inggris itu memilih menetap di Southampton.

Simak top 3 berita bola terpopuler di Liputan6.com dalam kurun 24 jam terakhir di halaman berikutnya:

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Demi Puaskan Ten Hag, MU Ngemis Bantuan Newcastle United

Manchester United bakal merekrut banyak pemain baru di bursa transfer musim panas 2022. Manajer anyar Erik ten Hag perlu mereformasi skuad setelah musim lalu MU gagal mendapat gelar juara dan tiket ke Liga Champions.

Erik Ten Hag diyakini ingin mendatangkan setidaknya dua pemain depan, dua gelandang dan dua pemain bertahan. Untuk lini depan, MU akan merekrut satu penyerang tengah dan satu winger.

Selengkapnya

3 dari 4 halaman

MU dan Ten Hag Belum Dapat Pemain Baru, Biang Keroknya Hasutan Mantan Pelatih

Manchester United masih belum bisa mendapatkan pemain baru hingga 20 Juni 2022. Padahal manajer anyar MU Erik ten Hag butuh banyak pemain baru untuk memperbaiki prestasi klub di musim 2022/2023.

Bursa transfer pemain di Eropa memang baru resmi dibuka 1 Juli 2022. Namun beberapa klub banyak yang sudah gerak cepat merekrut pemain sejak Juni. Pasalnya kompetisi musim 2022/2023 dimulai lebih awal akibat Piala Dunia 2022 digelar akhir tahun.

Selengkapnya

4 dari 4 halaman

Tak Cuma Timber, Pemain Klub Gurem Juga Berani Tolak MU

Usaha Manchester United mendapatkan pemain baru incaran manajer anyar Erik ten Hag nampaknya menemui jalan terjal. Satu per satu pemain incaran menolak pindah ke MU di bursa transfer musim panas 2022.

MU hingga pertengahan Juni 2022 belum bisa mendapatkan satu pun pemain baru untuk menyukseskan skema permainan yang diinginkan oleh Ten Hag. Setan Merah tertinggal dibandingkan para rival yang sudah bisa mendapatkan pemain-pemain baru.

Selengkapnya

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.