Sukses

Hasil Piala Presiden 2022: M Ridwan Gemilang, PSS Sleman Tahan Persis Solo

Kiper PSS Sleman M Ridwan tampil gemilang untuk menggagalkan sejumlah peluang Persis Solo. Laga perdana Piala Presiden 2022 di Grup A itu berakhir imbang tanpa gol.

Liputan6.com, Solo - Persis Solo gagal meraih kemenangan pada laga perdana Grup A Piala Presiden 2022. Tuan rumah harus puas bermain imbang 0-0 melawan PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (12/6/2022) sore WIB.

Mendapat dukungan penuh dari penonton, Persis Solo mencoba tampil menyerang sejak awal laga. Tetapi, PSS Sleman berani meladeni permainan menyerang skuad asuhan Jacksen F Tiago.

Sejumlah peluang didapat Persis Solo, salah satunya melalui Kevin Gomes de Oliveira. Tapi, tendangan pemain Indonesia berdarah Brasil itu masih bisa diblok kiper PSS Sleman M Ridwan.

PSS Sleman juga menghasilkan sejumlah peluang di babak pertama. Namun, upaya dari skuad besutan Setyo Nurdiantoro itu juga belum menghasilkan gol.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Babak kedua

Di babak kedua, Persis Solo tampil lebih mendominasi. Terus menyerang, tuan rumah mendapat hadiah penalti pada menit ke-85 setelah Abduh Lestaluhu dijatuhkan di kotak terlarang.

Tapi, Fabiano yang menjadi algojo gagal menjalankan tugasnya. Tendangannya bisa ditepis kiper M Ridwan dan hanya menghasilkan sepak pojok.

Persis tidak putus asa dan terus mengurung pertahanan PSS Sleman. Namun, M Ridwan benar-benar bermain gemilang dengan kembali menggagalkan peluang mencetak gol tuan rumah saat injury time. Laga pun berakhir 0-0.

 

3 dari 3 halaman

Susunan pemain

Persis Solo: 31 Gianluca, 28 Andri Ibo, 30 Eky Taufik, 15 Fabiano, 98 Gomes, 96 A. Lestaluhu, 16 C. Bhagascara, 11 Gavin Khan, 27 M. Kanu, 22 Tan, 9 Samsul Arif

Pelatih: Jacksen F Tiago

PSS Sleman: 12 M. Ridwan, 3 B. Nirwanto, 63 D. Gusmawan, 22 Marckho M, 92 D. Mustaine, 27 Irkham Mila, 46 Ferre, 19 Sukarta, 69 Derry Rachman, 89 Hambali, 17 Riki Dwi S

Pelatih: Seto Nurdiantoro

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.