Sukses

Indonesia Masters 2022: Atlet Malaysia Keracunan Makanan, Ini Penjelasan PBSI

Sejumlah atlet Malaysia yang berlaga di Indonesia Masters 2022 mengeluh keracunan makanan. Hal ini diposting oleh beberapa pemain Negeri Jiran di akun sosial media mereka sebelum dilaporkan ke panitia pelaksana resmi. Sebagai respon, pihak PBSI telah menyelidik kasus ini dan sudah mengirimkan atlet-atlet tersebut ke rumah sakit untuk pemulihan.

Liputan6.com, Jakarta Sejumlah atlet Malaysia yang berlaga di Indonesia Masters 2022 mengeluh keracunan makanan. Mendengar hal tersebut, Pengurus Pusat Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) dengan cepat menyelidikinya.

Pihak PBSI menjelaskan bahwa panitia pelaksana hanya menyiapkan sarapan untuk para pebulu tangkis sementara untuk makan siang, atlet diberikan kesempatan untuk bebas memilih makanan yang diinginkan. 

“Kami ingin meluruskan, atlet ditampung pada dua hotel yaitu Century dan Fairmont. Asupan makanan, terutama sarapan dipasok hotel. Menyangkut kabar keracunan, kami sedang koordinasi dengan pihak hotel untuk mencari tahu atlet makan apa, di mana,” ucap Kabid Humas dan Media PP PBSI, Broto Happy dilansir dari Antaranews.com. 

Sayangnya, PBSI terlebih dahulu mengetahui kabar atlet Malaysia keracunan makanan melalui sosial media tanpa terlebih dahulu dilaporkan kepada panitia resmi. Setidaknya terdapat 5 atlet yang mengeluh mengenai keracunan makanan di sosial media. 

“Laporan sementara hanya datang dari yang menginap di Century. Seharusnya ketika ada kasus lapor ke kami dulu, tapi dari pihak Malaysia pun belum menyampaikan masalahnya ke kami. Kami tahu ada kabar ini dari sosmed,” tutur Broto.

Sebagai respon cepat, PBSI sudah mengirim atlet-atlet tersebut ke rumah sakit untuk diperiksa lebih lanjut. 

“Tujuannya agar diketahui penyebab secara objektif, mereka diperiksa di Rumah Sakit Medistra. Kami ingin atlet tetap fokus bertanding dan bisa meredam kabar miring ini sembari menunggu hasil pemeriksaan oleh panitia,” kata Broto. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Atlet Malaysia

Sebelumnya, Atlet ganda putra Malaysia, Low Juan Shen sempat mengeluhkan bahwa makanan yang dikonsumsi dia dan rekan-rekannya di Indonesia Masters 2022 tidak bersih. 

“Makanannya tak bersih. Memang sebab makanannya. Ciri-cirinya mirip,” tutur Low Juan Shen dalam live instagramnya. Setelah kejadian tersebut, pemain yang akrab disapa Zubbear itu memposting makanan pertamanya, yaitu bubur yang disertai pangsit goreng. 

Selain itu, pemain ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Lai juga membagikan hal serupa dalam akun Instagramnya. Dalam Instagram story yang dibagikan oleh Shevon, Goh Soon Huat terlihat sedang memuntahkan makanan yang dikonsumsi di dalam wastafel hotel. 

“Bangga dengan kamu yang menyelesaikan pertandingan hari ini, namun tidak dapat kembali ke kamar sebelum (muntah),” tulis Shevon pada akun Instagram pribadinya. 

Lebih lanjutnya, salah satu atlet ganda putra Malaysia, Teo Ee Yi yang juga keracunan makanan harus menyantap roti putih. Dalam akun Instagram pasangannya, Ong Yew Sin, Teo Ee Yi terlihat tidak bertenaga. 

“Orang sakit makan roti putih, jee,” tulis Ong Yew Sin pada akun Instagramnya.

3 dari 3 halaman

Jadwal Wakil Indonesia di Indonesia Masters 2022 Jumat, 10 Juni 2022

Lapangan 1: 

Pertandingan ke-4: Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Zii Jia 

Pertandingan ke-8: Fajar Alfian/Muh Rian Ardianto vs Lee Yang/Wang Chi-Lin 

Lapangan 2: 

Pertandingan ke-1: Rinov Rivaldy/Pitha H.Mentari vs Supak Jomkoh/Supissara P. 

Pertandingan ke-3: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Lee So Hee/Shin Seung Chan

Pertandingan ke-4: Febbt V. D. Gani/Rikba Sugiarto vs Jeong Na Eung/Kim Hye Jeong

Pertandingan ke-5: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin S. Sukamuljo vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin 

Ket: Pertandingan dimulai pukul 13.00 WIB

Penulis: Jesslyn Koesman

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.