Sukses

Demi Juara Liga Italia, Pioli Minta AC Milan Sapu Bersih 5 Laga Sisa

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli menegaskan timnya harus memenangi semua laga tersisa jika ingin juara Liga Italia musim ini. AC Milan hingga pekan ke-33 masih memimpin klasemen dengan 71 poin.

Liputan6.com, Jakarta Pelatih AC Milan, Stefano Pioli menegaskan timnya harus memenangi semua laga tersisa jika ingin juara Liga Italia musim ini. AC Milan hingga pekan ke-33 masih memimpin klasemen dengan 71 poin.

"Kami harus memenangkan semua pertandingan jika kami ingin bersaing hingga akhir. Saya melihat tim ini sangat fokus dan termotivasi," ujar Pioli seperti dilansir Football Italia.

AC Milan unggul dua poin dari Inter Milan di posisi kedua. Namun AC Milan juga harus bersaing dengan Napoli di peringkat ketiga yang mengemas 66 poin.

Liga Italia musim ini tinggal menyisakan lima pertandingan lagi. Dipastikan, ketiga klub harus berjuang hingga akhir untuk meraih trofi juara.

Di sisi lain, AC Milan akan meladeni rival sekota, Inter pada semifinal Coppa Italia. Pioli mengatakan, laga tersebut tidak akan berpengaruh pada persaingan di Liga.

"Tidak, tidak untuk saya. Apa pun hasilnya, yang sangat penting karena bisa mengantarkan anda ke final, Liga Italia adalah hal lain," ujarnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Tetap Serius

Kendati demikian, Pioli tetap serius menatap laga melawan Inter Milan. Menurutnya, AC Milan harus pandai mengatur bola agar terhindar dari serangan sang lawan.

"Kami harus membacanya dengan baik. Akan ada momen di mana kami berakselerasi dan sebaliknya," ujar Pioli.

"Inter bisa berbahaya di permainan terbuka. Kami harus mengatur bola dengan baik," katanya mengakhiri.

 

3 dari 4 halaman

Jadwal Liga Italia

Sabtu, 16 April 2022

17.30 WIB: Cagliari vs Sassuolo

19.30 WIB: Sampdoria vs Salernitana

19.30 WIB: Udinese vs Empoli

21.30 WIB: Fiorentina vs Venezia

23.30 WIB: Juventus vs Bologna

 

Minggu, 17 April 2022

01.45 WIB: Lazio vs Torino

 

Selasa, 19 April 2022

00.00 WIB: Napoli vs AS Roma

02.00 WIB: Atalanta vs Hellas Verona

4 dari 4 halaman

Peringkat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi
    Associazione Calcio Milan adalah klub sepak bola Italia yang berbasis di Milan, Lombardia. AC Milan bermain di Serie A.

    AC Milan

  • Stefano Pioli memulai karirnya sebagai pemain sepak bola di klub Parma dan kini menjadi manager AC Milan.

    Stefano Pioli

  • Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016
    Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016

    Liga Italia