Sukses

Emoh Degradasi, Newcastle Bakal Datangkan Donny van de Beek dari MU?

Newcastle United kabarnya telah diberi tawaran untuk mendatangkan Donny van de Beek dari MU

Liputan6.com, Jakarta - Newcastle United dikabarkan mendapat tawaran untuk mengontrak pemain Manchester United (MU) Donny van de Beek. Hal ini dapat menjadi solusi untuk menyelamatkan The Magpies yang berada di ambang degradasi.

Melansir SportBible, Newcastle berada dalam situasi sulit untuk mempertahankan posisi mereka di Liga Inggris. The Magpies tercatat baru memenangkan satu pertandingan sepanjang musim, dan bertengger di posisi kedua terbawah klasemen sementara.

Kekalahan atas Cambridge United di babak ketiga Piala FA pada Sabtu (8/1/2022) lalu, juga seolah memperjelas banyaknya PR yang harus diselesaikan anak-anak asuh Eddie Howe untuk bisa menjauh dari Championship.

Newcastle sebelumnya diketahui telah memasukkan Kieran Trippier dan Chris Wood ke dalam skuad. Langkah ini disebut bisa memberi pukulan bagi rival degradasi mereka, Burnley.

Di sisi lain, Manchester Evening News baru-baru ini juga melaporkan bahwa klub yang bermarkas di St. James’ Park tersebut kembali ditawari kesempatan untuk mendatangkan Van de Beek dari MU dengan status pinjaman selama satu musim.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Van de Beek di MU

Dikutip dari SportBible, Van de Beek kesulitan menembus skuad utama Setan Merah, baik di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer maupun Ralf Rangnick, sejak bergabung dari Ajax pada September 2020.

Pemain berusia 24 tahun ini baru menjadi starter dalam empat pertandingan Liga Premier sejak kedatangannya di Old Trafford. Kurangnya waktu bermain di klub juga memperburuk posisi van de Beek dalam skuad Louis van Gaal untuk Timnas Belanda.

Van de Beek sejatinya sempat dikaitkan dengan rencana kepindahan dari klub pada musim panas lalu. Manchester Evening News juga menyebut Everton nyaris meminjam sang pemain jelang akhir jendela transfer musim panas. Akan tetapi, Van de Beek pada akhirnya tetap bertahan di MU.

3 dari 4 halaman

Meninggalkan MU

Meski demikian, menit-menit bermain Van de Beek di Old Trafford tak kunjung membaik. Kondisi itu lagi-lagi membuka peluang bagi eks pemain Ajax untuk meninggalkan MU dalam waktu dekat.

Raksasa Bundesliga Borussia Dortmund dan Newcastle United pun dikabarkan mulai membicarakan minat mereka terkait kesepakatan jangka pendek. Namun, rencana itu nampaknya masih bisa gagal, mengingat Rangnick kini diklaim merasa tidak yakin pada opsi di lini tengahnya.

 

Penulis: Melinda Indrasari

4 dari 4 halaman

Peringkat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Newcastle United adalah klub sepak bola yang berasal dari kota Newcastle, Inggris
    Newcastle United adalah klub sepak bola yang berasal dari kota Newcastle, Inggris

    Newcastle United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Donny van de Beek adalah pemain sepak bola Profesional asal Belanda yang saat ini dipinjamkan ke Everton dari Manchester United
    Donny van de Beek adalah pemain sepak bola Profesional asal Belanda yang saat ini dipinjamkan ke Everton dari Manchester United

    Donny van de Beek

  • Bursa Transfer