Sukses

BRI Liga 1 2021 : Persija Jakarta Siapkan Latihan Taktikal Jelang Seri Kedua, Saksikan di Vidio 15-17 Oktober

Persija Jakarta mempersiapkan diri menghadapi pertandingan sepakbola BRI Liga 1 2021/2022 dengan melakukan persiapan fisik dan beberapa aspek taktikal.

Liputan6.com, Jakarta- Persija Jakarta terus mempersiapkan diri menghadapi lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 seri kedua dengan melakukan persiapan fisik dan beberapa aspek taktikal.

Persija Jakarta menduduki posisi peringkat keempat dengan total jumlah 10 poin di klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022.

Sebagai persiapan menuju seri kedua Liga 1 2021-2021, Persija Jakarta kembali memulai latihan reguler di Bojongsari, Depok, Rabu (6/10/2021) kemarin.

Skuad macan kemayoran menggelar latihan tersebut sebagai awal dari persiapan Persija Jakarta menyambut seri 2 yang akan dimulai pada Minggu (17/10/2021).

“Kami memulai persiapan pada hari ini. Kami lebih fokus ke fisik dan beberapa aspek taktikal. Selain itu kami harus memperbaiki banyak hal tentunya,” kata Angelo Alessio, pelatih Persija Jakarta dikutip dari media klub.

“Kami harus memperbaiki diri untuk berada dalam berbagai situasi. Terkadang kami kehilangan fokus dan kebobolan dengan mudah. Kami pun harus memperbaiki pola main,” sambungnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Angelo Alessio Menilai Persija Jakarta Tim yang Kompak

Coach Persija Jakarta, Angelo Alessio mengatakan tim Macan Kemayoran adalah tim yang kompak dan sangat baik.

Angelo akan berusaha menjaga kekompakkan tim Persija Jakarta selama laga BRI Liga 1 2021 berjalan.

 “Saya pikir kekompakan kami sudah sangat baik dan semangat tim luar biasa. Itu adalah hal yang penting untuk kami. Kami tentu harus menjaganya agar tetap seperti itu,” tutur Angelo Alessio dikutip dari media klub.

Nantinya Persija Jakarta di seri kedua BRI Liga 1 akan bertemu Arema FC pada Minggu, 17 oktober 2021. Yuk, tonton semua highlights streaming BRI Liga 1 2021/2022 melalui tayangan Vidio.com. Jangan lupa mainkan game Fantasy Team melalui aplikasi Vidio. Download sekarang lewat Playstore atau Appstore handphonemu.

Penulis : Aulia (Vidio)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.