Sukses

Link Live Streaming Badminton Olimpiade Tokyo 2020: Ahsan / Hendra Memburu Perunggu

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan wakil Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik pada perebutan medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.

Liputan6.com, Jakarta - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan memburu medali di Olimpiade Tokyo 2020. Mereka berkesempatan merebut perunggu pada laga tempat ketiga badminton melawan wakil Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik di Musashino Forest Sport Plaza, Sabtu (31/7/2021).

Ahsan/Hendra sebelumnya dikalahkan pasangan Chinese Taipei Lee Yang/Wang Chi-ling 11-21, 10-21 pada semifinal bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.

The Daddies selanjutnya meladeni Chia/Soh, yang tumbang 22-24, 13-21 dari duo Tiongkok Li Jun Hui/Liu Yu Chen pada semifinal. Duel paling cepat dimulai pukul 17.40 WIB.

Dengan hasil ini, Ahsan/Hendra gagal mengakhiri paceklik emas Indonesia dari ganda putra bulu tangkis pada Olimpiade. Terakhir kali duet Merah Putih berdiri di podium tertinggi pada Beijing 2008 melalui Hendra/Markis Kido.

Lihat rekor ganda putra Indonesia di Olimpiade dan dapatkan link live streaming bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 di halaman berikut:

Saksikan Video Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Rekor Ganda Putra Indonesia di Olimpiade

 Tahun  Pasangan Terbaik  Capaian
 1992   Eddy Hartono/Rudy Gunawan  Perak
 1996  Rexy Mainaky/Ricky Subagja  Emas 
 2000   Tony Gunawan/Candra Wijaya   Emas 
 2004   Eng Hian/Flandy Limpele   Perunggu 
 2008   Hendra Setiawan/Markis Kido   Emas 
 2012   Mohammad Ahsan/Bona Septano   8 Besar 
 2016   Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan   Grup 
3 dari 4 halaman

Link Live Streaming

Dapatkan link live streaming pertandingan di tautan berikut ini...

4 dari 4 halaman

Infografis

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.