Sukses

Pelita Jaya Jumpa Satria Muda di Final IBL 2021

Pelita Jaya akan berhadapan dengan Satria Muda di final IBL 2021.

Liputan6.com, Jakarta- IBL 2021 sudah menemukan dua tim yang akan berlaga di partai puncak. Dua unggulan utama Pelita Jaya Bakrie Jakarta dan Satria Muda Pertamina tanpa kesulitan berarti melaju ke final usai memenangi laga semifinal pada Minggu (30/5/2021).

Baik Satria Muda maupun Pelita Jaya sama-sama menang dengan dua gim langsung di babak semifinal. Kedua tim tak perlu memainkan pertandingan ketiga.

Pelita Jaya menjadi tim pertama yang lolos ke final. Pada Minggu sore, Pelita Jaya menghajar Louvre Dewa United Surabaya 91-67di Britama Arena Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Tanda-tanda Pelita Jaya akan menyapu bersih Louvre sudah terlihat sejak pertandingan baru dimulai. Pelita Jaya langsung tancap gas dan unggul 13-0.

Meski Louvre sempat mendekat, namun Pelita Jaya tak pernah tertinggal dari Louvre. Permainan apik Agassi Goentara dan Reggie Mononimbar membuat Pelita Jaya terus memperlebar margin keunggulan.

 

 

Saksikan Video Menarik Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Agassi

Agassi mencetak double-double di laga kedua ini dengan 25 angka dan 11 rebound. Double-double juga diraih Reggie yang menyumbangkan 20 poin dan 10 rebound. Hardian menyumbang 13 poin.

Di kubu Louvre Jamarr membuat double-double dengan 17 angka dan 10 rebound. Dio Tirta mengemas 22 poin.

3 dari 3 halaman

SM

Sementara itu Satria Muda melumat West Bandits Solo 72-48 pada Minggu malam. Satria Muda juga begitu dominan sejak awal. Mereka unggul 25-13 di kuarter pertama dan terus menambah keunggulan di kuarter dua dan tiga.

Pemain senior Arki Dikania Wisnu menjadi mimpi buruk bagi West Bandits. Arki membuat 19 poin dan delapan rebound untuk SM. Juan Lauren Kokodiputra menyusul dengan 13 angka. Pemain cadangan Christian Gunawan juga tampil bagus dengan kontribusi 10 angka.

Sementara di West Bandits, Patrick Nikolas yang menjadi pengoleksi angka terbanyak. Sang rookie menyumbang 10 angka.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.