Sukses

10 Fakta Menarik Final Liga Champions Manchester City vs Chelsea

Banyak fakta menarik mengiringi final Liga Champions 2021 antara City melawan Chelsea.

Liputan6.com, Jakarta- Final Liga Champions 2020-2021 akan digelar pada Minggu (30/5/2021) dinihari WIB dengan mempertemuan dua klub asal Inggris, Manchester City melawan Chelsea

Partai puncak Liga Champions akan dilangsungkan di Stadion Do Dragao, Lisbon, Portugal. UEFA memindahkan lokasi final yang seharusnya di Istanbul Turki karena kendalai pandemi Covid-19.

Chelsea melaju ke final usai mendepak raksasa Spanyol Real Madrid. Sedangkan City melenggang ke partai puncak setelah menyisihkan finalis musim lalu Paris Saint Germain.

Bagi City, ini merupakan kali pertama berlaga di final Liga Champions. Sedangkan Chelsea sudah tiga kali lolos ke final. The Blues sekali juara dan satu kali jadi runner-up.

Masih banyak deretan fakta menarik final Liga Champions 2021. Apa saja? Simak di halaman berikutnya:

Saksikan Video Menarik Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Fakta

- Ini menjadi final ketiga yang mempertemuan sesama klub Inggris di final. Chelsea terlibat di All-English perdana saat kalah adu penalti dair MU tahun 2008. Dua tahun lalu Liverpool mengalahkan Tottenham di final.

- Final Liga Champions 2021 juga menjadi Derby Mendy. Kedua klub sama-sama punya pemain dengan nama Mendy. Benjamin Mendy di City dan Edouard Mendy sebagai kiper Chelsea.

- City menjadi klub ke-42 yang merasakan final Liga/Piala Champions. Dalam dua musim terakhir juga selalu ada debutan di final yakni Tottenham di 2019 dan PSG di 2020.

- City berharap bisa mengakhiri kutukan setelah dua klub debutan di final Liga Champions selalu kalah di dua musim terakhir (Tottenham dan PSG).

- Jika City sukses menjadi juara maka mereka menjadi tim ke-23 yang bisa menjuarai Liga Champions. Terakhir kali ada juara baru di Liga Champions pada 2012 saat Chelsea berjaya.

3 dari 3 halaman

Selanjutnya

- Ini menjadi final Liga Champions pertama Josep Guardiola sejak 2011 bersama Barcelona

- Jika City menang, Guardiola akan menjadi pelatih keenam yang juara Liga Champions dengan dua tim berbeda.

- Praktis kedua tim cuma punya satu pemain yang sudah pernah merasakan main di final Liga Champions. Thiago Silva di kubu Chelsea dan Ilkay Gundogan di City.

- Mateo Kovavic memang sempat ikut juara Liga Champions bersama Real Madrid di 2017 dan 2018. Namun Kovacic tak dimainkan sama sekali di final.

- Dua kali Chelsea lolos ke final Liga Champions laga selalu berakhir dengan adu penalti. Chelsea menang sekali dan kalah sekali.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.