Sukses

Manajer MU Solskjaer Beri Kabar Kurang Bagus tentang Maguire Jelang Final Liga Europa

Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer tidak yakin apakah kapten Harry Maguire akan fit pada waktunya untuk tampil melawan Villarreal di final Liga Europa.

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United atau MU Ole Gunnar Solskjaer mengakui kondisi Harry Maguire belum terlihat baik. Bek berusia 28 tahun itu tengah berupaya kembali bugar sebelum final Liga Europa melawan Villarreal, 27 Mei 2021.

Maguire mengalami cedera pergelangan kaki saat MU menang 3-1 atas Aston Villa dalam laga lanjutan Liga Inggris, 9 Mei lalu. Cedera tersebut menimbulkan kekhawatiran sang kapten akan absen untuk laga final Liga Europa.

Solskjaer sebelumnya mengatakan Maguire merasa positif dengan kondisinya. Dia akan memanggil bek Timnas Inggris itu pada menit-menit terakhir menjelang final.

Tapi, sekarang Solskjaer mengakui situasinya tidak terlihat bagus dengan hanya tujuh hari tersisa. "Harry (Maguire] yang sedang kami kerjakan, sepertinya tidak bagus," katanya kepada Sky Sports."

 

Saksikan Video Manchester United di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pemimpin kami

Solskjaer berharap mendapatkan kabar baik tentang kebugaran Maguire. "Mudah-mudahan kami bisa mendapat kabar baik lebih awal, tetapi saya akan membahasnya sebentar tentang Harry," ujarnya..

"Dia menunjukkan betapa pentingnya dirinya. Saya merasa dia menjadi pemain yang sangat bagus ketika dia cedera. Orang-orang menyadari apa yang dapat Anda lakukan."

"Harry adalah pemimpin kami dan dia sangat dirindukan saat ini. Saya akan memberikannya selama dia membutuhkan sebelum dia mengatakan ya atau tidak," ucap Solskjaer menambahkan.

 

3 dari 3 halaman

Tidak ingin ambil risiko

"Dia membuat kemajuan tetapi kami tidak ingin mengujinya terlalu dini. Harry sangat menginginkan ini tetapi dia juga tidak ingin mengambil risiko," tutur Solskjaer.

"Ketika saya berbicara dengannya pagi ini, dia cukup positif. Kami harus bersikap positif dan berpikir dia akan berhasil, sampai kami harus mengatakan tidak. Saya selalu optimis."

Kehilangan Maguire akan menjadi kerugian besar bagi MU. Sebab, intersepsi, duel udara, dan statistik passingnya termasuk yang terbaik di liga.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah
    Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah

    Ole Gunnar Solskjaer

  • Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions
    Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions

    Liga Europa

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.
    Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.

    man utd

  • Harry Maguire adalah pemain sepak bola profesional asal Inggris yang tergabung dalam klub Manchester United
    Harry Maguire adalah pemain sepak bola profesional asal Inggris yang tergabung dalam klub Manchester United

    Harry Maguire

  • Berita Bola