Sukses

Joan Laporta Beri Sinyal Buruk untuk Ronald Koeman di Barcelona

Joan Laporta belum ambil keputusan soal masa depan Ronald Koeman tapi janji lakukan banyak perubahan.

Liputan6.com, Barcelona- Joan Laporta buka suara soal Barcelona yang harus melepas kesempatan jadi juara La Liga. Presiden Barcelona itu memberi sinyal akan melakukan banyak perubahan besar musim depan.

Meski tak secara gamblang, Joan Laporta seperti memberi tekanan dan sinyal buruk bagi Ronald Koeman. Soalnya, dia agak kecewa dengan hasil yang didapatkan.

"Saya bilang bakal evaluasi di akhir musim tergantung dengan hasil dan penampilan," ujar Laporta seperti dikutip Marca.

"Kami memenangkan Copa del Rey dan kami bangga dengan itu. Namun kami tersingkir dari Liga Champions lebih cepat dan sulit menerima gagal juara di La Liga."

Joan Laporta mengaku harus banyak mengeluarkan keputusan. Dia akan melakukan itu mulai pekan depan.

 

Video Pilihan

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kompetitif

 

Laporta sadar Barcelona harus punya tim yang kompetitif agar bisa bersaing di Liga Champions.

"Banyak keputusan harus diambil, dimulai pekan depan. Kami akan komentari itu. Kami harus kerja keras dan punya tim yang kompetitif agar bersaing di Liga Champions," ujar Koeman.

"Saat saya bilang ini akhir sebuah era, itu karena hal itu yang perlu dilakukan."

 

3 dari 4 halaman

Temui Koeman

 

Laporta bakal menemui Koeman usai pertandingan terakhir Barcelona melawan Eibar. Setelah itu, dia akan segera bergerak cepat untuk memulai musim baru.

Barcelona banyak membuang kesempatan di La Liga. Dalam pekan-pekan terakhir, setidaknya ada dua kali momen Barcelona harusnya bisa memimpin klasemen.

4 dari 4 halaman

Peringkat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.