Sukses

Peluang MU dan Barcelona Dapatkan Haaland Membesar

Haaland membuka peluang pindah klub. MU dan Barcelona bisa tersenyum.

Liputan6.com, Jakarta- Klub-klub peminat Erling Haaland seperti Barcelona dan Manchester United mendapat kabar baik. Pemuda Norwegia itu mengirim sinyal mungkin saja akan cabut dari Dortmund pada musim panas 2021.

Haaland saat ini menjadi penyerang yang paling diperebutkan di Eropa. Pemain 20 tahun itu begitu tajam bersama Borussia Dortmund baik di Bundesliga maupun Liga Champions.

MU dan Barcelona menjadi dua klub yang kabarnya paling berminat kepada Haaland. Selain kedua klub itu, Haaland juga kabarnya dikejar oleh Chelsea, Real Madrid, Juventus dan Paris Saint Germain.

Dortmund sudah berkali-kali menegaskan tidak akan melepas Haaland di bursa transfer musim panas 2021. Namun kondisi klub saat ini bisa membuat Haaland pergi.

Dalam wawancara dengan Bild, Haaland mengindikasikan akan cabut dari Dortmund jika sampai gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

 

 

Saksikan Video menarik Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Di Urutan 4

"Saya selalu ingin bermain di level tertinggi. Liga Champions sangat penting bagi saya," ujar Haaland.

Dortmund terpuruk di Bundesliga musim ini. Mereka berada di urutan empat, namun cuma unggul satu poin saja dari Eintracht Frankfurt. Dortmund pun terancam bisa tak lolos ke Liga Champions.

3 dari 3 halaman

Dana Besar

Jika Haaland akan pergi dari Dortmund, klub peminat harus menyiapkan dana sangat besar. Bandrol kabarnya Haaland di atas 150 juta euro.

Haaland merupakan top skor sementara Liga Champions 2020-2021 dengan koleksi 10 gol, unggul dari pemain PSG Kylian Mbappe. Keduanya sama-sama sudah tersingkir.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Borussia Dortmund adalah sebuah klub sepak bola asal Jerman
    Borussia Dortmund adalah sebuah klub sepak bola asal Jerman

    Borussia Dortmund

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.
    Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.

    man utd

  • Erling Haaland