Sukses

Penyanyi Ed Sheeran Sponsori Tim Liga Inggris

Ed Sheeran menjadi sponsor untuk kostum tim putra dan putri Ipswich Town FC.

Liputan6.com, Jakarta Ipswich boleh saja bermain di klub kasta ketiga Liga Inggris. Namun untuk urusan sponsor, tim berjukuk The Tractor Boys itu mampu menggandeng penyanyi solo kelas premium.

Seperti dilansir dari Marca, Ipswich Town FC menjalin kerjasama dengan Ed Sheeran. Pelantun Shape of You dan Perfect itu setuju menjadi sponsor untuk tim putra dan putri Ipswich mulai musim depan. Penandatanganan kontrak selama setahun dilakukan pada Kamis (6/5/2021) waktu setempat. 

Ed Sheeran bakal hadir pada kostum Ipswich lewat logo bergambar simbol matematika dan tulisan TOUR, mengadopsi logo album barunya. 

"Klub sepak bola merupakan bagian besar dari komunitas lokal dan ini adalah cara saya untuk menunjukkan dukunganku," kata Ed Sheeran yang sudah lama menjadi fans setia Ipswich.

"Saya selalu menikmati perjalananku ke Portman Road dan saya tidak sabar untuk kembali ke sana saat suporter kembali diizinkan memasuki stadion," kata Ed Sheeran yang besar di kota tersebut. 

 

 

 

Saksikan juga video menarik di bawah ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Menghuni Papan Tengah

Ipswich saat ini masih berada di papan tengah klasemen League One yang merupakan kasta ketiga dalam piramida Liga Inggris. Sementara tim putrinya bermain di divisi empat. 

 

3 dari 3 halaman

Gebrakan Harry Kane

Sementara itu, langkah yang sama sudah lebih dulu diambil oleh striker Tottenham Hotspur, Harry Kane. Penyerang timnas Inggris itu juga menjadi sponsor bagi mantan klubnya, Leyton Orient yang saat ini bermain di divisi empat. Penandatanganan kontrak selama 3 tahun digelar Mei lalu. 

Berbeda dengan Ed Sheeran, kostum yang disponsori Harry Kane juga mengusung pesan ucapan terima kasih kepada pejuang garda terdepan dalam penanganan pandemi virus Corona COVID-19. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.