Sukses

Persib Bermodalkan Catatan Positif Jelang Lawan Persija di The Finals Piala Menpora

Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di babak final atau The Finals Piala Menpora 2021.

Liputan6.com, Bandung Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di babak final atau The Finals Piala Menpora 2021](4536546 "") yang akan disiarkan langsung Indosiar. Klub berjulukan Maung Bandung itu bermodalkan hasil positif dalam enam laga tak terkalahkan di turnamen pramusim ini untuk menyambut laga tersebut.

Persib menjadi tim yang belum terkalahkan sejauh ini di Piala Menpora. Dari enam laga, Pangeran Biru hanya mengalami dua kali imbang yaitu saat melawan Bali United di fase penyisihan grup dan menghadapi PSS Sleman di leg kedua semifinal. Sisanya, berakhir dengan kemenangan.

Selain itu, Febri Hariyadi dan kawan-kawan jadi tim paling tajam di Piala Menpora 2021. Dalam enam laga, 12 gol sudah dijaringkan pemain Persib dan selalu bisa mencetak gol di setiap pertandingan.

Jika ditarik lebih jauh, Persib belum kalah sejak Januari 2020 lalu. Sebelum kompetisi musim 2021 dihentikan, Persib meraih poin sempurna dari tiga laga yang dilakoni di Liga 1 2020.

"Saya pikir itu sesuatu yang positif, kami adalah satu dari beberapa tim di dunia yang belum terkalahkan sejak 2020. Jadi ini cukup unik," ujar pelatih Persib Robert Rene Alberts dalam sesi jumpa pers usai pertandingan leg kedua semifinal Piala Menpora, Senin (19/4/2021).

 

Simak Video Pilihan di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tren Positif

Robert menyatakan akan mempertahankan tren positif Persib. Bahkan produktivitas gol Persib masih berpeluang bertambah hingga laga final nanti.

"Menjadi tim paling produktif di turnamen ini saya pikir itu sangat positif, kami mencetak gol di setiap laga dan mencetak gol lebih banyak dari tim lain. Ini adalah hal yang perlu dilanjutkan dan dikembangkan lagi," ujarnya.

Di final leg pertama, Persib akan berjumpa Persija Jakarta di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Kamis (22/4/2021). Sementara leg kedua akan digelar di Stadion Manahan Solo pada Minggu (25/4/2021).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.